Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bryan Adams Buka Konsernya di Jakarta dengan "Do What You Gonna"

Kompas.com - 16/01/2017, 22:08 WIB
Tri Susanto Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com -- Vokalis rock yang juga gitaris dan pencipta lagu dari Kanada, Bryan Adams (57), membuka konser Get Up Tour-nya di Jakarta pada Senin (16/1/2017) malam dengan lagu "Do What You Gonna".

Konser itu diselenggarakan di Grand Ballroom The Ritz-Carlton, Pacific Place.

Adams, yang mengenakan setelan jas dan celana panjang serba hitam, mulai beraksi di panggung pukul 20.30 WIB. Ia tampil dengan band pendukung.

Setelah lagu pertama itu, repertoar dilanjutkannya dengan "Can't Stop This Thing We Started". Lagu itu berasal dari album Adams yang berjudul Waking Up The Neighbours.

Lagu tersebut kemudian diikuti dengan "Don't Event Try", "Run to You", dan "Go Down Rockin".

"Ramai sekali. Buat Anda yang sudah datang, terima kasih," kata pria yang lahir di Kingston, Kanada, ini lalu memetik dawai-dawai gitarnya.

KOMPAS.com / GARRY ANDREW LOTULUNG Penyanyi Bryan Adams tampil dalam konser tur dunia untuk albumnya yang terbaru, Get Up di Grand Ballroom The Ritz-Carlton, Pacific Place, Jakarta, 16/1/2017). Bryan Adams adalah salah satu artis rekaman yang paling sukses sepanjang masa. Penyanyi dan penulis lagu ini telah menghasilkan lusinan hits termasuk Summer Of '69, Heaven, Run To You, dan Everything I Do (I Do It For You.
Petikan itu menjadi tanda bahwa lagu berikut yang akan disuguhkan oleh Adams adalah "Heaven".

Para penonton, yang tadinya duduk saja, pun berdiri. Dengan tangannya Adams lantas memberi aba-aba bagi mereka untuk bernyanyi bersama. Mereka hanyut dalam lantunan lagu tersebut.

Ada yang ikut menggerakkan tangan, ada pula yang merekamnya dengan gawai.

"And baby, you're all that I want/When you're lyin' here in my arms/I'm findin' it hard to believe/We're in heaven," demikian bunyi sebagian lirik "Heaven" yang dilantunkan oleh Adams.

Get Up Tour diawali di New York, AS, pada awal Januari 2016.

Adams merupakan salah satu artis musik rekaman internasional yang paling sukses sepanjang masa. Ia telah menghasilkan sejumlah hit, antara lain "Summer of '69", "Heaven", "Run to You", dan "(Everything I Do) I Do It For You".

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau