Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Glenn Fredly: Kesempatan Joey Alexander Lebih Besar

Kompas.com - 11/02/2017, 20:49 WIB
Dian Reinis Kumampung

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis musik Glenn Fredly mengaku bangga melihat pianis jazz asal Indonesia, Joey Alexander, masuk nominasi 59th Annual Grammy Awards 2017. Ini adalah kali kedua Joey masuk sebagai nominator di ajang bergengsi ini.

Menurut Glenn, kesempatan Joey untuk menang jauh lebih besar.

"Joey setahu gue masuk lagi tahun ini. Harusnya sih kesempatan Joey lebih besar ya. Dia masih muda dan pengalamannya juga semakin banyak. Jadi chance dia untuk membawa pulang Grammy, ya mungkin saja," ucap Glenn kepada Kompas.com saat ditemui di Cilamdak Town Square, Jakarta Selatan, belum lama ini.

Selain itu, Joey juga dinilai sudah memiliki tempat di hati masyarakat musik dunia.

"Bahwa Joey sudah punya branchmark sendiri. Dia sudah punya tempat di hati peminat musik dunia terutama jazz dan industri musik Amerika. Gue rasa chance-nya Joey lebih besar, selain sudah jadi langganan di Grammy ya, itu pencapaian luar biasa," katanya.

Pelantun "Terserah" ini tak memungkiri bahwa dirinya sangat mengagumi prestasi keponakan artis peran yang juga vokalis Nafa Urbach tersebut.

"Iya lah, lihat dia pertama kali juga sudah amaze dengan talenta dia. Yang jelas gue ngerasa dia adalah musisi muda yang punya kemampuan atau visi yang luar biasa. Dia selalu menolak dibilang sebagai talent yang punya kemampuan luar biasa," ucapnya.

"Gue ngerasa Joey punya visi dengan musiknya di usianya," imbuhnya.

Pada Grammy Awards 2017, Joey menjadi nomine kategori Best Improvised Jazz Solo dengan lagu "Countdown" karya John Coltrane dari album kedua Joey, Countdown, yang dirilis pada 2016.

Pada 2016, ia mencatat rekor. Ia menjadi pemusik termuda, 12 tahun, yang meraih nominasi kategori jazz, serta menjadi orang Indonesia pertama yang meraih dua nominasi Grammy Awards.

Pergelaran penghargaan industri musik terbesar AS ini akan diadakan di Staples Center, Los Angeles, California, AS, pada Minggu (12/2/2017) waktu setempat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau