JAKARTA, KOMPAS.com -- Obsesi penyanyi Tina Toon (23) untuk menyelesaikan pendidikan di bidang ilmu hukum akhirnya tercapai.
Awal pekan lalu, ia lulus Magister Ilmu Hukum Universitas Tarumanagara, Jakarta, dengan nilai A.
"Lega, tapi penasaran karena ingin mengikuti saran dosen untuk lanjut ke program doktor ilmu hukum," ujar Tina, Kamis (9/3/2017), di Jakarta.
Menguasai ilmu hukum sejak awal menjadi keinginan Tina. Namun, ketika kuliah tingkat sarjana, ia malah memilih Jurusan Sistem Informasi Fakultas Ilmu Komputer dan Bisnis di Universitas Bina Nusantara, Jakarta.
Saat melangkah ke tingkat magister, barulah Tina memilih ilmu hukum.
Meski tak punya pendidikan ilmu hukum sebelumnya, gadis yang dulu dikenal sebagai penyanyi cilik itu tidak kesulitan mengikuti perkuliahan.
"Ada matrikulasi selama tiga bulan yang membuat aku bisa belajar tentang ilmu hukum. Aku juga mendapat bantuan kawan mahasiswa dari kepolisian dan jaksa untuk memahami materi," kata Tina yang ketika kanak-kanak terkenal dengan lagu "Bolo-bolo".
Tina mengatakan, ke depan dirinya ingin menjadi pengacara atau menekuni profesi yang berkaitan dengan ilmu hukum. (TRI)
Versi cetak artikel ini terbit di harian Kompas edisi 13 Maret 2017, di halaman 32 dengan judul "Ingin Menjadi Pengacara".
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.