Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Renita Sukardi Sempat "Shooting" dan Lupakan Penyakitnya

Kompas.com - 10/04/2017, 15:34 WIB
Ira Gita Natalia Sembiring

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Sebelum tutup usia akibat kanker payudara di RS Cipto Mangunkusumo, Jakarta, Senin (10/4/2017), artis peran Renita Sukardi beberapa waktu lalu sempat melakukan shooting sinetron Tukang Ojek Pengkolan di kediamannya.

Hal tersebut diungkapkan Hilmi Salahudin, suami perempuan yang akrab disapa Iren saat ditemui di rumah duka di Kawasan Pondok Kelapa, Jakarta Timur, Senin (10/4/2017).

"Kemarin pas kondisi seperti ini dia dipanggil untuk join TOP (Tukang Ojek Pengkolan). Cuma dia bilang saya enggak bisa ke mana-mana," ungkap Hilmi.

Baca juga: Menag Majukan Lagi Libur Lebaran Jadi Tanggal 21 Maret agar Mudik Lebih Longgar

"Tapi produser, Pak Aris Nugraha ngajak Iren untuk gabung lagi dengan segala kondisi. Akhirnya shooting di kamar, sembilan episode, di tempat tidur," lanjutnya.

Pemeran Nurmala dalam sinetron TOP itu disebut bersemangat untuk menjalani shooting, bahkan wanita 37 tahun itu sempat lupa akan penyakitnya.

"Dia excited banget sampai lupa sama sakitnya. tapi habis itu yang drop lagi," kata Hilmi.

"Dia minta juga sama saya, 'Ayah boleh enggak shooting lagi?'. Saya bilang, 'Ya gimana, kamu shooting jauh-jauh'. 'Enggak', katanya di kamar aja. Shooting kemarin dia amat excited sampai saya suka ingetin," tambahnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau