JAKARTA, KOMPAS.com -- Penulis, pencipta lagu, dan penyanyi Dewi Lestari atau Dee sedih begitu mengetahui artis musik Chris Cornell (52), yang dikenal sebagai vokalis Soundgarden dan Audioslaves, meninggal dunia di Detroit, Michigan, AS, pada Rabu (17/5/2017) malam waktu setempat.
Baca juga: Chris Cornell Meninggal Dunia usai Tampil Bareng Soundgarden
Begitu mengetahui hal tersebut, Dee langsung menulis di akun Twitter miliknya, "Lihat nama Chris Cornell di trending list. Kirain apa. Tahunya karena meninggal. Hiks. Rest in peace."
Selanjutnya, penulis Intelegensi Embun Pagi ini mengenang Cornell lewat sebuah foto lama yang diunggahnya. Dee bercerita bahwa ia pernah bertemu dan mewawancara para personel Audioslave secara langsung.
"When I heard the sad news of Chris Cornell, I remembered the old pics I had from interviewing Audioslave. Tadi bongkar boksnya dan lgs nemu," tulisnya.
"Fotonya masih pakai film, dan banyak yg rusak krn lembap. Ini momen ketika Chris Cornell tandatanganin CD," tulisnya lagi.
Dalam foto pertama, tampak Dee, yang berbusana hitam, sedang menanti Cornell menandatangani CD milik Dee.
Lalu, Dee mengunggah sebuah foto lagi, yang memerlihatkan ia dan para personel Audioslave berpose bersama.
Ini satu2nya foto bareng, ada tim dari Megapro jg yg menugaskan sy mewawancara. Chris Cornell merem tapi gpp dah ???? pic.twitter.com/VPILazLIBc
— Dee Lestari (@deelestari) May 18, 2017
"Ini satu2nya foto bareng, ada tim dari Megapro jg yg menugaskan sy mewawancara. Chris Cornell merem tapi gpp dah," ujarnya.
"Demikianlah sekelumit memori bersama Audioslave. So long, Chris Cornell. One of the most powerful vocals in the grunge world," tulis pencipta dan pelantun "Malaikat Juga Tahu" ini.
Selain bermusik dalam band, pemilk nama lengkap Christopher John Boyle ini juga berkarier solo.
Baca juga: Chris Cornell Pun Mencipta dan Membawakan Lagu Film James Bond
Cornell juga aktif di bidang sosial. Bersama istrinya, Vicky Karayiannis, mendirikan Chris and Vicky Cornell Foundation untuk membantu anak-anak jalanan, yang miskin dan menjadi korban kekerasan.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.