JAKARTA, KOMPAS.com -- Artis komedi Cahyono tutup usia hari ini, Kamis (25/5/2017). Anak keduanya, Agung, mengungkapkan bahwa sebelum meninggal ayahnya pernah dirawat di rumah sakit karena terserang stroke.
"Waktu itu stroke, memang dirawat, di Rumah Sakit Pelni Petamburan," katanya saat dihubungi lewat telepon, Kamis siang.
Setelah beberapa bulan menjalani perawatan, Cahyono kemudian diperbolehkan pulang ke rumah, namun ia tetap wajib rutin periksa kesehatan.
"(Waktu itu) Sudah dibolehkan pulang sambil beberapa kali harus periksa rutin," ucap Agung.
Mendadak sekira pukul 12.00 WIB, keluarganya mendapati ayahnya tak bergerak. Mereka lalu membawa Cahyono ke rumah sakit guna memastikan keadaannya.
[Baca juga: Pelawak Cahyono Meninggal Dunia]
"Tadi dibawa ke rumah sakit, cuma untuk memastikan saja. Masih ada (hidup) atau sudah tak ada (meninggal)," kata Agung.
Saat ini jenazah Cahyono disemayamkan di rumah duka di Jalan Madrasah 1 RT 012 RW 09, Sukabumi Utara, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.
Cahyono lahir di Banyuwangi, Jawa Timur, pada 26 Desember 1951. Bersama Jojon, Esther, dan Uuk, ia pernah tergabung dalam Jayakarta Grup.
Semasa hidupnya, sudah belasan film layar lebar ia bintangi, di antaranya, Lantai Berdarah (1971), Gara-Gara Janda Kaya (1977), Saritem Penjual Jamu (1978), Apa Ini Apa Itu (1981), Okey Boss (1981), dan Barang Antik (1983).
[Baca juga: Yadi Sembako Simpan Pengalaman Mengharukan tentang Jojon]
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.