Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Andien Sempat Ingin Mengubah Lirik Lagu "Indahnya Dunia"

Kompas.com - 15/06/2017, 21:31 WIB
Sintia Astarina

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Andien Aisyah (31) bercerita bahwa single terbarunya, "Indahnya Dunia" diciptakan oleh Satrio "Alexa".

Lagu ini merupakan karya yang spesial, karena mampu merefleksikan eksplorasi perjalanan karier Andien selama 17 tahun di dunia musik.

"Jadi sebenarnya lagu ini diciptain sama Satrio. Jadi aku cerita ke Satrio dan dia menciptakan lagu untukku gitu," terang Andien saat berbincang dengan Kompas.com di Gedung Kompas Gramedia Majalah, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Kamis (15/6/2017).

Dalam pembuatan lagu ini, Andien mengaku tak ikut campur soal pembuatan liriknya.

"Aku enggak ngubah lirik sama sekali untuk yang ini. Lagu yang lain justru ada. Cuman untuk lagu ini kayaknya dia bener-bener bisa meng-capture. Udah enak banget," kata Andien.

"Dulu bahkan aku sempet kepikiran pengin mengubah lirik, tapi tenyata begitu dinyanyikan kan ada nada-nada yang lebih cocok untuk a, untuk i gitu. Nah dia udah enak banget," sambungnya.

[Baca juga: Andien Kembali Garap Album Indie seperti 17 Tahun Lalu]

Ibu satu anak ini mengaku senang dengan single barunya tersebut. Apalagi, "Indahnya Dunia" ini bisa mewakili proses metamorfosis yang dijalankan Andien.

"Mulai dari gadis jadi istri. Dari istri jadi seorang Ibu. Banyak pelajaran di mana setiap step banyak ambil pelajaran," ujar istri Irfan Wahyudi ini.

"Lagu ini adalah sebuah kerinduan akan sebuah masa atau sebuah momen di mana kita sering lupa atau nyesel lakuin sesuatu. Kenapa harus gini? Tapi harus diingat, semua akan indah pada waktunya," pungkasnya.

[Baca juga: Andien: Pemberian Vaksin untuk Anak Bergantung pada Orangtua]

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau