JAKARTA, KOMPAS.com -- Pada Lebaran 1437 Hijriah, tahun lalu, artis Julia Perez atau Jupe tetap ingin merayakannya meski sedang sakit.
Hal itu diceritakan oleh Nia Anggia, adik mendiang Jupe, ketika ditemui sesudah tahlilan ketiga di tempat tinggal Jupe dan keluarganya di perumahan Raffles Hills, Cibubur, Jakarta Timur, pada Senin (12/6/2017).
"Tahun lalu (Lebaran) di Serang, di rumah nenek. Waktu itu pas panas tinggi pun dia tetap mau ikut lebaran. Padahal kan di rumah nenek cuma bisa tiduran, tapi tetap pengin ikut rayain," kisah Nia.
Baca juga: Mendiang Julia Perez dalam Kenangan Lebaran Keluarganya
Jupe juga ikut menjalani tradisi sungkeman dan meminta maaf kepada kedua orangtuanya.
"Jadi, dari keluarga bapak tiri, kami sungkem. Dari Mama juga. Waktu Lebaran pun dia ikut sungkeman," sambungnya.
"Ya, lebih sedih, karena dia benar-benar yang minta maaf. Aku sampai berpikir apa-apa, mungkin banyak dosa gitu kan," kisahnya lagi.
Baca juga: Gaston Castano Belum Juga Temui Keluarga Mendiang Julia Perez
Nia menambahkan bahwa tahun lalu Jupe yang mengatur berjalannya sungkeman tersebut.
"Dia yang ngatur. Kami pikir kan awalnya cuma buat fun saja, ternyata mungkin memang sudah feeling beliau," ujarnya.
Baca juga: Adik Jupe: Jupe Peluk Aku dan Bilang I Love You
Jupe meninggal dunia pada 10 Juni 2017 pukul 11.12 WIB di Rumah Sakit Dr Cipto Mangunkusumo, Jakarta Pusat, karena kanker serviks stadium empat.
Jenazah Jupe dimakamkan pada hari yang sama di TPU Pondok Ranggon, Jakarta Timur.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.