JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Tatjana Saphira (20) menantikan acara berkumpul dengan keluarga besarnya pada pada hari raya Idul Fitri tiba.
Menurut dia, hanya momen Lebaran yang bisa mengumpulkan semua keluarga besarnya selama setahun sekali.
"Aku bisanya senang bisa kumpul keluarga, ramai. Memang kan ketemunya cuma sekali dalam setahun," ujar Tatjana saat berkunjung ke redaksi Kompas.com, di Palmerah Selatan, Jakarta Pusat, Selasa (13/6/2017).
Tatjana mengatakan tidak ada tradisi mudik di dalam keluarganya. Sebab Tatjana adalah warga asli Jakarta.
"Enggak, karena keluarga di Jakarta semua. Paling kami shalat Id bareng, kumpul di rumah nenek, benar-benar seharian di sini aja. Biasanya maaf-maafan, sungkeman, habis itu makan deh," kata dia.
Tatjana mengatakan ia tidak ada persiapan khusus di keluarganya saat menyambut Lebaran.
"Standard aja. Paling nyari baju Lebaran sama keluarga. Yang penting, kalau semua kewajiban zakat terpenuhi, ibadah yang benar, dan memanfaatkan hari-hari terakhir Ramadhan. Palingan masak-masak makanan sama ibu," katanya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.