YOGYAKARTA, KOMPAS.com -- Perhelatan Prambanan Jazz Festival 2017 atau yang ketiga akan dibuka pada Jumat ini (18/8/2017) di kompleks Candi Prambanan, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).
Para artis musik dalam dan luar negeri juga akan memulai pertunjukan mereka Jumat ini dalam Prambanan Jazz Festival 2017.
Di panggung Roro Jonggrang di Lapangan Wisnu akan tampil Shakey mulai pukul 13.00 WIB. Sesudahnya akan ada Emerald, T Five, Lingua, Ipang, /rif, Shaggydog, Base Jam, Ada Band, The Groove, Katon Bagaskara, dan Andre Hehanussa mulai pukul 20.30 WIB.
Panggung IndiHome di Lapangan Brahma akan diisi oleh dua artis musik internasional. Shakatak akan tampil mulai pukul 21.00 WIB dan mantan personel boyband Westlife Shane Filan mulai pukul 22.00 WIB.
Prambanan Jazz Festival 2017, yang diadakan pada 18,19, dan 20 Agustus di kompleks Candi Prambanan, mengangkat tema 90s Moment dengan menggandeng sejumlah artis musik dalam dan luar negeri yang populer pada era 1990-an.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.