Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Red Sparrow, Metamorfosa Jennifer Lawrence dari Balerina Jadi Agen Berbahaya

Kompas.com - 28/02/2018, 20:52 WIB
Ira Gita Natalia Sembiring,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Film Hollywood bergenre thriller, Red Sparrow, menjadi satu dari sekian banyak film yang mengedepankan sosok wanita sebagai sentral ceritanya.

Dia adalah Dominika Egorova, karakter yang diperankan aktris Jennifer Lawrence, seorang gadis Rusia yang tengah menikmati kariernya sebagai balerina.

Berawal dari sebuah peristiwa menyakitkan yang harus membutnya melupakan dunia tari, Dominika terjebak menjadi agen rahasia yang rela memberikan jiwa raganya untuk kepentingan tanah kelahirannya.

Dalam film yang diadaptasi oleh buku karangan Jason Matthews dengan judul yang sama itu Jennifer bermetamorfosa menjadi gadis berbahaya.

Red Sparrow menyajikan unsur sensualitas di balik kesadisan seorang mata-mata demi menyelesaikan misinya.

Baca juga : Demi Jadi Aktivis, Jennifer Lawrence Akan Cuti Setahun dari Hollywood

Tak sampai di situ, film yang diproduseri oleh Seteven Zaillian, Garrett Basch, dan Peter Chernin itu juga dibumbui dengan kisah cinta Dominika dengan 'mangsanya' sendiri, yakni seorang agen CIA.

Namun, di balik itu semua, ada yang tidak berubah dari Dominika. Dia tetap seorang gadis yang sangat menyayangi ibunya. Wanita yang tidak hanya melahirkannya, tapi juga menjadi alasan Dominika berkhianat kepada negara.

Bagaimana nasib Dominika akan berakhir? Temukan jawabannya di bioskop kesayangan Anda mulai hari ini, Rabu (28/2/2018).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau