Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fox Bakal Reboot Serial Buffy The Vampire Slayer

Kompas.com - 14/03/2018, 10:00 WIB
Rizky Chandra Septania,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

Sumber Deadline

KOMPAS.com - Drama supranatural tentang pemburu vampir, Buffy The Vampire Slayer, kabarnya akan dibuatkan reboot oleh FOX.

Informasi ini disampaikan sendiri oleh CEO Fox, Gary Newman, saat melakukan konferensi INTV di Yerusalem. Ia mengatakan bahwa Buffy The Vampire Slayer merupakan kandidat terkuat untuk drama yang akan ditayangkan kembali.

Awalnya, Newman menolak untuk memberikan konfirmasi lebih lanjut untuk serial ini dengan dalih jika membocorkannya maka dirinya tak akan keluar hidup-hidup dari gedung tersebut.

Namun pada akhirnya, Newman kembali memberikan informasi tambahan tentang rencana reboot serial Buffy The Vampire Slayer.

"Ini adalah sesuatu yang sering kami bicarakan. Joss Whedon (pencipta Buffy The Vampire Slayer) adalah kreator terbesar yang pernah kami tangani," ujar Newman seperti dikutip dari Deadline (14/3/2018).

"Ketika Josh sudah memutuskan kapan waktunya, kami akan segera menanganinya," tambahnya.

Belakangan ini Fox memang gencar memperbarui sejumlah serial lawas mereka yang pernah tenar di masa lalu. Contohnya X-Files yang kini sedang dikembangkan dalam 24 episode baru.

Selain itu, Fox juga menjadi ko-produser dari sebuah reboot serial yang muncul pada era 80-an, The Greatest American Hero dan membuat lagi New Prison Break.

Meski banyak membuat reboot, Newman mengaku bahwa Fox tidak menaruh perhatian khusus pada kemunculan kembali film-film lama.

"Sebagian besar dilakukan saat pencipta datang. Tapi untuk kasus X-Files, kami akui bahwa kami akan mengejarnya untuk sementara waktu. Dan ketika mengembalikan Crish, David, dan Gillian dalam franchise tersebut, itulah yang kami inginkan," ujarnya.

Newman menambahkan bahwa melakukan reboot terhadap sejumlah serial merupakan kesempatan yang bagus lantaran hampir semua orang familiar dengan drama tersebut.

Namun tetap saja untuk membuatnya menarik dibituhkan kreativitas.

"Jika Anda melakukannya dengan sinis dan tidak diikuti dengan alasan kreatif yang hebat, saya rasa tidak akan berhasil," ujarnya menutup pembicaraan.

Buffy The Vampire Slayer pada awalnya dibintangi oleh sejumlah aktor dan aktris seperti  Sarah Michelle Gellar, David Boreanz, Alyson Hannigan, Charisma Carpenter, Anthony Stewart Head, Seth Green dan James Marsters.

Serial ini merayakan ulang tahun ke 20-nya pada tahun lalu. Buffy The Vampire Slayer tayang selama tujuh musim. Lima di antaranya diputar lewat Warner Bros dan dua lainnya di UPN.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau