KOMPAS.com - Sejumlah serial animasi populer telah dibuatkan versi live action. Mulai dari Dragon Ball, Death Note, Full Metal Alchemist, Attack on Titan, hingga terakhir Bleach.
Kali ini, serial animasi populer karangan Masashi Kishimoto, Naruto mendapat giliran untuk dibuatkan versi live action.
Baru-baru ini mingguan Shonen Jump membocorkan siapa aktor yang bakal ambil posisi dalam film live action bertema ninja ini. Dibanding memilih aktor ternama, live action Naruto memilih pemain kabuki untuk berperan dalam film ini.
Naruto akan diperankan oleh Minosuke Bandou, sedangkan Hayato Nakamura dipilih untuk memerankan teman sekaligus rival Naruto yakni Sasuke. Sebagai catatan, dua aktor ini merupakan aktris panggung kabuki yang memerankan tokoh sama.
Dibandingkan dengan live action lainnya yang telah dibuat, penampakan tokoh live action dalam film Naruto mungkin kurang realistis jika disandingkan dengan dunia nyata.
Baca juga : Tahun Ini, Pengarang Naruto Rilis Serial Baru
Namun dari segi estetika, pemain tersebut tampak mengenakan ornamen yang sama persis dengan yang ditampilkan di anime. Naruto yang memiliki rambut jabrik berwarna oranye serta Sasuke dengan kostumnya yang sedemikian rupa.
Meski sebagian aktor panggung di seni kabuki berusia lebih tua dibanding tokoh anime yang diperankannya, hal tersebut tidak masalah. Pasalnya, para aktor mahir merias wajah mereka. Alhasil, wajah mereka tampak persis dengan tokoh yang diperankan tampa harus pusing memikirkan usia.
Di sejumlah serial anime, seni kabuki menjadi pilihan yang banyak dinikmati oleh penggemar dibanding live action.
Pasalnya, beberapa tahun terakhir adaptasi anime ke versi live action sering tidak memenuhi ekspektasi penggemar. Namun hal sebaliknya di dapatkan dari seni kabuki.
Dengan mengadaptasi sejumlah aktor kabuki terhadap pengerjaan versi live action, diharapkan kesuksesan drama panggung dapat dinikmati oleh industri hiburan lain yang mengadaptasi cerita anime dengan lebih luas lagi.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.