JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi dangdut Uut Permatasari tidak ingin anaknya, Rafif Athallah Pulungan, terlena dengan fasilitas yang diberikan orangtua.
Uut bersama suaminya, Kompol Tri Goffarudin Pulungan, tetap mengajarkan kesederhanaan kepada anaknya.
Uut mengaku kerap mengajak anaknya berbelanja ke pasar tradisional. Perginya pun, kata Uut, tidak mengendarai mobil, melainkan sepeda motor.
"Saya ke pasar, saya gendong dia, dia ambil sayuran terong, wortel, saya ajak naik motor. Saya ingin mengajarkan ke dia kesederhanaan," ujar saat dijumpai di Gedung Trans, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Senin (21/1/2019).
Baca juga: Uut Permatasari Bersyukur Suaminya Beri Izin Tetap Berkarier
"Jadi kami sebagai orangtua ingin ketika dia sudah besar, dia (perekonomiannya) mampu atau tidak, dia bisa belajar tentang kesederhanaan," sambung Uut.
Meski kini hidup berkecukupan, Uut berniat menanamkan tentang kesederhaan sejak anaknya masih kecil. Hal itu tidak lepas dari kehidupan Uut saat kecil, di mana perekonomian keluarganya pas-pasan.
"Semoga anak saya bisa sehat dan bersyukur terhadap kehidupannya," katanya.
Baca juga: Siapkan Album Baru, Uut Permatasari Tagih Janji Charlie Setia Band
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.