KOMPAS.com - Rumah produksi 20th Century Fox telah merilis trailer baru untuk film X-Men mendatang, Dark Phoenix. Berbagi rincian lebih lanjut tentang evolusi sisi jahat Jean Grey (Sophie Turner) ikut ditampilkan.
Cuplikan itu terekam dalam video yang menceritakan tim X-Men ketika pergi ke luar angkasa untuk menyelamatkan astronot NASA, di mana Jean terpapar pada kekuatan kosmik.
Menghadapi segala rintangan, Jean selamat dari insiden yang seharusnya membunuhnya.
"Kekuatan itu menghancurkan semua yang pernah bersentuhan dengan... sampai kamu," kata karakter jahat Jessica Chastain.
Mencoba memanipulasi Jean, dia mengatakan padanya, "X-Men takut padamu. Dan apa yang mereka takuti...," sebelum Jean melanjutkan, "... mereka berusaha menghancurkan."
Baca juga: Membaca Kekuatan Gelap Jean Grey sebagai Dark Phoenix
Dalam adegan lain, Jean terlihat kehilangan kendali atas kekuatannya, tetapi dia mengakui bahwa "rasanya nyaman".
Ketika hal-hal buruk terjadi, termasuk satu insiden yang menelan korban salah satu anggota X-Men, tim tidak dapat menyetujui apa yang harus mereka lakukan terhadapnya.
"Dia masih teman kita," kata Cyclops (Tye Sheridan).
Sementara Beast (Nicholas Hoult) berpikir "dia bukan Jean lagi".
Magneto (Michael Fassbender) adalah satu di antara mereka yang mengambil pendekatan sulit.
"Gadis itu mati," kata Magneto dengan nada dingin sambil berusaha untuk mengakhiri Jean dan kekuatannya.
Dia kemudian terlihat berkonfrontasi dengan Jean dan mencoba mengancamnya, tetapi Jean tidak peduli akan gertakannya dan dengan mudah mengalahkannya.
Baca juga: Sutradara Ungkap Detail Karakter Baru yang Misterius dalam X-Men: Dark Phoenix
Charles Xavier alias Profesor X (James McAvoy) juga bersitegang dengan Jean, dan tampak berusaha masuk ke pikiran mentornya.
Dalam Dark Phoenix, selama misi penyelamatan yang mengancam jiwa di ruang angkasa, Jean dihantam oleh kekuatan kosmik yang mengubah dirinya menjadi salah satu mutan paling kuat.
Bergulat dengan kekuatan yang semakin tidak stabil serta iblis pribadinya sendiri, Jean kehilangan kendali, menghancurkan keluarga X-Men dan mengancam akan menghancurkan tatanan planet.
Film ini disebut sebagai film X-Men yang paling intens dan emosional yang pernah dibuat. Ini adalah puncak dari 20 tahun film-film X-Men, sebagai keluarga mutan yang kita kenal dan cintai harus menghadapi musuh mereka yang paling dahsyat.
Dark Phoenix dibintangi oleh Jennifer Lawrence, Alexandra Shipp, Kodi Smit-McPhee dan Evan Peters, film ini disutradarai dan ditulis oleh Simon Kinberg.
Kinberg juga berperan sebagai produser bersama dengan Hutch Parker, Lauren Shuler Donner dan Todd Hallowell. Film pahlawan super Marvel ini akan dirilis di bioskop AS pada 7 Juni.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.