Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dewi Gita: Wanita yang Bekerja Tetap Bisa Jadi Ibu Sejati

Kompas.com - 21/04/2019, 15:50 WIB
Andika Aditia,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

DEPOK, KOMPAS.com - Penyanyi sekaligus istri Armand musisi Maulana, Dewi Yuliarti atau yang lebih dikenal sebagai Dewi Gita mengaku senang dirinya turut dilibatkan dalam acara peringatan Hari Kartini, yang jatuh pada hari ini, Minggu (21/4/2019).

Dewi Gita ditunjuk sebagai bintang tamu utama dalam rangkaian acara HUT ke-20 Kota Depok, Jawa Barat, sekaligus untuk memperingati Hari Kartini.

"Alhamdulillah saya ditunjuk untuk turut serta memeriahkan hari ini. Mudah-mudahan nanti bisa memeriahkan dengan kehadiran saya," ucap Dewi dalam acara Mom Competition di Pesona Square, Depok, Jawa Barat, Minggu (21/4/2019).

Dalam acara berupa kompetisi untuk para ibu muda ini, Dewi ingin menghibur serta memberi inspirasi kepada para ibu rumah tangga masa kini agar semakin menunjukkan cerminan sikap Kartini di era modern.

Baca juga: Devina “Master Chef”: Sekarang, Perempuan Punya Panggung Tanpa Batas

Ia merasa saat ini adalah waktu yang tepat untuk para wanita bangkit dan menunjukkan potensi terbaiknya, meski telah disibukkan dengan berbagai aktivitas dalam rumah tangga.

"Semangat terus buat mereka para wanita, pantang mundur, terus mau bekerja dan membangun untuk negara ini. Terus mendidik anak-anak dengan luar biasa," ucapnya.

"Apalagi saya tahu mereka (sebagian wanita) bekerja di luar sana tapi tetap bisa menjadi ibu sejati di dalam rumah, luar biasa. Semangat terus, jadikan keluarga sebagai investasi luar biasa," sambungnya.

Sementara, Widya Safitri selaku perwakilan pihak penyelenggara mengaku bahwa kehadiran Dewi Gita menjadi sosok yang tepat dalam acara ini.

Baca juga: Mengenalkan Sosok Kartini melalui Komik Digital Pejuang Emansipasi Perempuan

Apalagi, acara ini dibuat untuk mengapresiasi perjuangan para ibu muda dan kesan itu sangat melekat dengan Dewi.

"Karena Dewi Gita sangat inspiring, dia adalah wanita yang enggak pernah digosipkan miring, selalu positif, dan saya rasa cocok sebagai figur," ucapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com