Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Putri Jennifer Lopez Unjuk Kehebatan Vokal Lewat Lagu Alicia Keys

Kompas.com - 15/05/2019, 08:29 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Editor

Sumber People

KOMPAS.com - Jennifer Lopez punya seorang calon bintang dan itu adalah putrinya sendiri, Emme.

Sama seperti orangtuanya yang merupakan penyanyi terkenal, Emme yang berusia 11 tahun juga memiliki bakat vokal yang mumpuni.

Hal tersebut terlihat dalam video terbaru dari Lopez yang menampilkan Emme menyanyikan lagu Alicia Keys, "If I Ain’t Got You".

Belum lama ini, Lopez membagikan sebuah klip ke YouTube saat dia sedang mempersiapkan penampilan live pertamanya untuk single "Medicine" yang berlangsung di Today Summer Concert Series pada 6 Mei 2019.

Ketika Lopez sedang berlatih vokal, Emme melakukan kunjungan kejutan dan Lopez mendorongnya untuk menyanyikan lagu milik Alicia Keys.

Baca juga: Jennifer Lopez Hadiri Oscar dengan Gaun Berkilau Ala Kim Kardashian

Dengan iringan piano, Emme pun unjuk kebolehannya dalam bernyanyi. Pada satu titik, pianis mendorongnya untuk melakukan pose menunjuk agar nada yang ia hasilkan terdengar tegas dan tajam, yang Emme lakukan sambil tertawa.

Duo ibu-anak ini bahkan bernyanyi bersama sejenak, sebelum akhirnya Lopez memeluk Emme.

"Kita harus membuatnya keluar dan melakukan sesuatu dalam tur. Kita akan lihat, kita akan memeriksanya. Kalian tidak harus melakukannya," ucap Lopez.

Sebelumnya, Lopez pernah memamerkan kehebatan vokal Emme. Untuk merayakan ulang tahunnya pada Februari, ia membagikan sebuah video yang menampilkan Emme membawakan “How Far Ill Go” dari film Disney, Moana.

Baca juga: Jennifer Lopez Bertunangan dengan Alex Rodriguez

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau