Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rich Brian Buat Dino Patti Djalal dan Triawan Bersahutan di Twitter

Kompas.com - 19/07/2019, 08:00 WIB
Kurnia Sari Aziza

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Perdebatan mengenai rapper Rich Brian di Twitter ternyata masih berlanjut. 

Kepala Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) Triawan Munaf menanggapi twit mantan Wakil Menteri Luar Negeri Dino Patti Djalal

Dino memberikan klarifikasi terkait twit tentang Rich Brian yang diunggah pada 20 April 2018. Twit itu menjelaskan bahwa Dino pernah mencari Brian untuk dijadikan pembicara dalam acara Supermentor Los Angeles.

Baca juga: Dino Patti Djalal dan Kontroversi Twit Rich Brian Bukan Panutan

"Sbg kllarifikasi thdp pernyataan sahabat sy Ali Mochtar Ngabalin dan @Triawan, sy memang pernah berpikiran undang Rich Brian u/ bicara di Supermentor, nmn begitu sy baca tweetnya yg umbar kata2 jorok, niat itu sy batalkan. Akhirnya Supermentor LA menampilkan tokoh2 lain," tulis Dino pada akun Twitter-nya @dinopattidjalal yang dikutip Kompas.com, Rabu (17/7/2019). 

"Re kontroversi RichBrian, masalahnya simpel: apakah seorang musisi berprestasi boleh bebas berkata jorok/kotor dlm medsos yg pasti dibaca+ditiru anak2 kecil yg mengidolakannya? Jawaban sy sbg orangtua sangat jelas: TIDAK. Jawaban anda? Jangan kehilangan perspektif. @Triawan," sambung Dino yang menautkan akun Twitter Triawan. 

Kemudian, Triawan menjawab pertanyaan Dino. 

Baca juga: [POPULER ENTERTAINMENT] Dino Patti Djalal Kritik Rich Brian | Edaran Kocak Kaesang

"Jawaban saya? Memangnya perlu? Ok deh. Jawaban saya sesuai dengan jawaban sebagian besar tweet yg merespon anda, simak saja. Dan saya tidak kehilangan perspektif," kicau Triawan menjawab twit Dino seperti dikutip Kompas.com, Kamis (18/7/2019). 

Saling sahut ini bermula saat Dino memberikan pendapatnya melalui sebuah twit bahwa meski berprestasi, Rich Brian bukanlah sosok yang bisa dijadikan panutan.

"Maaf, walaupun ia mungkin berprestasi, saya sbg seorang ayah memandang rapper diaspora Rich Bryan BUKAN panutan / tauladan bagi pemuda Indonesia, mengingat tweetnya yg sering bernada jorok, porno, kasar dan kadang merendahkan wanita," kicau Dino.

Baca juga: Soal Rich Brian, Dino Patti Djalal: Apa Musisi Berprestasi Boleh Berkata Jorok?

Dino Patti DjalalKOMPAS.com/Indra Akuntono Dino Patti Djalal
Pendapat Dino pun mengundang komentar dan reaksi beragam dari para warganet. Lebih dari 10.000 balasan dan 900 retweet membanjiri twit Dino.

Bahkan, kakak Brian, Sonia Eryka, mengunggah tangkapan layar dari twit Dino yang dituliskan pada 20 April 2018.

Tanpa berkomentar apa pun, dalam tangkapan layar tersebut, Dino pernah mencari Brian untuk menjadi pembicara dalam sebuah forum.

Baca juga: Dino Patti Djalal: Saya Pernah Berpikir Undang Rich Brian, tapi Saya Batalkan

"We are trying to find Indonesian rapper @richbrian to invite him to speak at Supermentor Los Angeles end of April, along with me and @ridwankamil. Can anyone help?" twit Sonia menautkan tangkapan layar twit Dino pada akunnya, @SoniaEryka.

Triawan pun ikut menanggapi dengan sebuah komentar singkat, "Uhuk!".

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau