JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Roger Danuarta dan Meyriska telah melangsungkan akad nikah di sebuah tempat di Medan, Sumatera Utara, pada 17 Agustus 2019.
Lantas, apa alasan Roger memilih merayakan pernikahan pada hari ulang tahun Kemerdekaan Indonesia?
"Ehem... Merdeka! Sebenarnya sih cuma supaya gampang diingat saja sih. Enggak ada alasan yang gimana-gimana," kata Roger di Wong Hang Tailor di kawasan Gandaria, Jakarta Selatan, Jumat (23/8/2019).
Baca juga: Sebelum Resmi Menikah, Roger Danuarta dan Cut Meyriska Pernah Jadi Suami Istri
Terlepas dari itu, ia mengaku lega setelah melangsungkan ijab kabul dan resmi menjadi suami dari Cut Meyriska.
"Alhamdulillah halal. Sah pokoknya, bersyukur banget," kata Roger.
Roger mengucapkan terima kasih kepada keluarga dan teman-teman yang sudah membantu acara akad nikahnya berjalan lancar.
Ia juga mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang mendoakan pernikahannya tersebut.
Adapun, Roger dan Cut Meyriska akan menggelar resepsi pernikahan bernuansa internasional di Hotel Ritz Carlton, SCBD, Jakarta Selatan, pada Minggu (25/8/2019).
Baca juga: Cerita Cinta Roger Danuarta dan Cut Meyriska dari Lamaran hingga Menikah
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.