Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Pengakuan Anang soal Kabar Jual Rumah Mewah di Cinere

Kompas.com - 17/09/2019, 11:44 WIB
Dian Reinis Kumampung,
Dian Maharani

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kabar dijualnya kediaman Anang Hermansyah dan Ashanty di kawasan Cinere, Depok, jadi pembicaraan hangat.

Rumah Anang tersebut terbilang megah. Dengan menonjolkan gaya Eropa, rumah tingkat tersebut memiliki banyak pilar besar.

Di rumah itu, Anang juga memiliki studio rekaman pribadi.

Rumah tersebut juga memiliki kolam renang yang bersebelahan dengan ruang terbuka, di mana Anang meletakkan meja billiard-nya.

Baca juga: Anang dan Ashanty Jual Rumah Mewahnya di Cinere, Tertarik Beli?

Bangunan mewah itu menjadi rumah pertama yang dibangun Anang setelah sebelumnya tinggal di sebuah ruko di kawasan Radio Dalam, Jakarta Selatan.

Kepada wartawan Anang memberikan penjelasan terkait kabar jual rumah.

Artis musik Anang Hermansyah saat ditemui di MNC Studios, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Senin (16/9/2019).KOMPAS.com/DIAN REINIS KUMAMPUNG Artis musik Anang Hermansyah saat ditemui di MNC Studios, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Senin (16/9/2019).

1. Belum ada yang mau beli

Anang membenarkan dirinya dan Ashanty sedang berencana menjual rumah tinggalnya tersebut.

"Siapa yang mau beli? Makannya gue tanya, siapa yang mau beli?" ujar Anang

"Makannya aku tanya, siapa yang mau beli. Lha wong yang mau beli aja belum ada kok. Kalau ada yang mau beli ya monggo," imbuh Anang.

Baca juga: Meski Penuh Kenangan, Anang Hermansyah Rela Rumah Mewahnya Dijual

2. Legawa meski penuh kenangan

Meski rumah tersebut penuh dengan kenangan, namun Anang mengaku sudah legawa bila rumah tersebut harus dijual.

"Benar, aku yang merancang, benar benar aku yang merancang. Ya ada hal sepertti itu,tapi kalau memang tidak efisien ke depan, ya wes lah,"kata Anang.

3. Jual bukan karena angker

Anang menampik kabar yang menyebutkan dirinya menjual rumah karena kediamannya itu berhantu.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau