Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Garap Film Pretty Boys, Desta Sempat Kapok Jadi Produser

Kompas.com - 19/09/2019, 09:50 WIB
Reni Susanti,
Dian Maharani

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Pemain sekaligus produser film “Pretty Boys” Deddy Mahendra Desta sempat kapok menjadi produser. Sebab ternyata banyak hal yang harus dilakukan seorang produser.

“Gue sebagai produser, pemain juga, masih siaran radio, host tv,” ujar Desta saat mempromosikan film Pretty Boys di Bandung, Rabu (18/9/2019) malam.

Desta mengatakan, banyaknya kegiatan membuat waktunya bersama keluarga menjadi berkurang.

“Buat gue jadi produser itu challenging banget. Harus total, fokus, sampai akhirnya jadilah film ini, sekaligus ada rasa kapok jadi produser,” ucapnya.

“Namun tepatnya bukan kapok, rehat dulu deh. Kemarin hectic (sibuk) banget,” tambahnya.

Baca juga: Pretty Boys, Debut Perdana untuk Vincent, Desta, Tompi hingga Onadio

Sebab menjadi seorang produser, ia harus mengerjakan banyak hal. Mulai dari desain, editing, hingga pemilihan soundtrack dilakukan seorang diri.

“Karena ada beberapa hal juga yang enggak bisa gue percayain ke orang lain. Jadi segala macam dari gue sendiri,” ungkapnya.

Pemain lainnya, Vincent melihat kesibukan Desta saat menjadi produser. Desta melakukannya dengan all out hingga hal-hal kecil dan perintilan.

Peran Vincent sendiri sebagai produser lebih ke ide. Ia memberikan masukan kepada Desta, baik diminta ataupun tidak.

Sebab ide-ide dari Vincent inilah yang dibutuhkan Desta.

“Ia gue butuh ide-ide Vincent, karena dia kan orangnya konseptor,” pungkas Desta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau