Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Natasha Rizky: Orang Kira Desta Bercanda Melulu, tetapi...

Kompas.com - 24/09/2019, 17:49 WIB
Dian Reinis Kumampung,
Kurnia Sari Aziza

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Natasha Rizky mengungkapkan sosok sang suami, Deddy Mahendra Desta, pada kesehariannya.

Menurut dia, meski kerap tampil konyol dan mengundang tawa, Desta di rumah adalah sosok suami yang serius.

"Enggak sih, aku tiap hari ketemu jadi tahu dia kayak apa. Jadi orang mengiranya dia bercanda melulu, tetapi tetap dia seserius itu, sesensitif itu, bukan cuma bercanda aja hidupnya," ujar Natasha Rizky saat ditemui di hotel Grand Mahakam, Mahakam, Jakarta Selatan, Selasa (24/9/2019).

Baca juga: Desta: Kita Buat Karya yang Bagus, Bukan Film yang Laku

Selain itu, Natasha Rizky juga mengatakan, sang suami juga kerap bersikap tegas namun sensitif.

"Dia itu tegas, tanggung jawab, dan sensi. Mungkin capek ya dia tuh bercanda melulu jadi beda ya, dan orang enggak tahu," kata Natasha Rizky.

Ibu tiga anak ini menambahkan, Desta tak selalu bertingkah lucu saat di rumah.

Baca juga: Garap Film Pretty Boys, Desta Sempat Kapok Jadi Produser

"Iya, jadi ada pas momen saja. Kalau mood dia lagi happy, bahagia baru deh dia bercanda kalau enggak ya serius. Apalagi dia kerja dari pagi smpe malam jadi mukanya sesuai mood saja," ucap Natasha Rizky.

Natasha Rizky dan Desta menikah pada 21 April 2013.

Dari pernikahan itu, Desta dan Natasha Rizky dikaruniai tiga orang anak yang diberi nama Megumi Arrawda Sachi, Miskha Arrawfa Najma, dan Miguel Arrawsya Janied.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau