JAKARTA, KOMPAS.com - Menantu penyanyi dangdut Elvy Sukaesih, Muhammad Basurrah atau Muhammad bin Anis B, terbukti positif mengonsumsi sabu-sabu usai menjalani tes urine.
Suami Dhawiya Zaida itu sebelumnya menjalani pemeriksaan intensif di Polda Metro Jaya, Sabtu (5/10/2019).
"Hasil tes pelaku positif mengonsumsi narkoba," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Argo Yuwono, Sabtu, seperti dikutip dari Antara.
Baca juga: Menantu Elvy Sukaesih Ditangkap karena Narkoba, Ini Barang Bukti yang Disita Polisi
Adapun, hasil tes tersebut menunjukkan Anis mengonsumsi ganja, amphetamin, methamphetamin (sabu-sabu), dan benzodiazepam.
Saat diamankan petugas, Anis tertangkap tangan membawa sabu-sabu sebanyak 1,07 gram yang disimpan dalam tiga kemasan terpisah.
Dua plastik klip sabu seberat 0,33 gram disembunyikan di selipan jam tangan sebelah kiri. Sementara itu, satu plastik klip berisi sabu seberat 0,41 gram disimpan di dalam bungkus rokok.
Baca juga: Menantu Elvy Sukaesih, Muhammad Basurrah, Ditangkap karena Narkoba untuk Kedua Kalinya
Anis diketahui diamankan Subdit II Ditresnarkoba Polda Metro Jaya dan masih diperiksa intensif.
Sementara itu, Kasubdit II Ditresnarkoba Polda Metro Jaya, AKBP Raden Bagus, enggan memberikan keterangan lebih lanjut karena saat ini Anis masih diperiksa oleh penyidik.
"Nanti ya, masih diperiksa," kata AKBP Raden saat dikonfirmasi.
Baca juga: Lagi, Menantu Elvy Sukaesih Ditangkap Polisi karena Narkoba
Menantu Elvy Sukaesih ditangkap dengan barang bukti narkoba jenis sabu di kawasan Cawang, Cililitan, Jakarta Timur, Sabtu (5/10/2019) pukul 00.30.
Sebelumnya, Muhammad Basurrah sudah pernah terjerat kasus narkoba dan ditangkap bersama istrinya, Dhawiya, kakak lelaki Dhawiya, Syehan, dan iparnya Chauri Gita di rumahnya di kawasan Cawang, Jakarta Timur, Jumat (16/2/2018) dini hari.
Dari tangan mereka, polisi menyita dua klip plastik berisi sabu seberat 0,38 gram dan 0,49 gram. Selain itu, ada pula sabu seberat 0,45 gram dalam dompet silver milik Dhawiya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.