Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lamborghini Aventador Raffi Ahmad yang Terbakar Tak Pakai Pelat Nomor

Kompas.com - 21/10/2019, 07:31 WIB
Kurnia Sari Aziza

Penulis

JAKARTA,  KOMPAS.com - Kasat Lantas Polres Bogor AKP Fadli Amri menjelaskan mobil Lamborghini Aventador milik artis Raffi Ahmad yang terbakar di kawasan Sentul pada Sabtu (19/10/2019) dikemudikan seorang pria berinisial S.

Lamborghini tersebut, kata Fadli, melaju tanpa menggunakan pelat nomor.

Hal itu disebabkan pada awalnya mobil tersebut dibawa ke Sentul untuk keperluan syuting.

Baca juga: Lamborghini Terbakar, Raffi Ahmad Tetap Maraton ke Beberapa Acara

Namun, sosok S yang merupakan rekan Raffi Ahmad ini ingin mencoba-coba mobil Lamborghini tersebut ke jalan raya.

"Mereka mengakui salah, karena memang kendaraan tersebut tadinya digunakan untuk kepentingan syuting, jadi tidak digunakan di jalan raya. Kawannya itu coba-coba meminjam kendaraannya, kemudian dia membawanya dari Sirkuit Sentul ke arah SICC," kata Fadli di Pakansari, Cibinong, Jawa Barat, Minggu (20/10/2019) seperti dilansir dari TribunnewsBogor.com.

Setiba di kawasan Simpang SICC, mesin mobil diduga mengalami overheat hingga akhirnya terbakar.

Baca juga: Raffi Ahmad Ikhlas Lamborghini Aventador Miliknya Terbakar

Beruntung saat kejadian, ada anggota Satlantas sedang berpatroli.

Polisi tersebut berinisiatif memberhentikan truk tangki air yang melintas dan menyiram Lamborghini yang terbakar hebat tersebut.

"Mungkin karena tidak bisa mengendarai atau belum mahir dan lain-lain, ya akhirnya terjadi overheat. Setelah overheat mesinnya terbakar," ujar Fadli.

Baca juga: Lamborghini Aventador Raffi Ahmad Terbakar, Ini 5 Faktanya

Pengemudi berinisial S tersebut meminjam mobil dan mengendarai kendaraannya sendirian.

"Pada saat kejadian memang info dari pengemudi mengatakan bahwa STNK-nya ikut terbakar," kata Fadli.

Namun, setelah didalami lebih lanjut, ternyata si pengemudi tidak membawa STNK.

Baca juga: Ini Penyebab Lamborghini Aventador Raffi Ahmad Terbakar di Sentul

Sebab, mobil yang dikemudikan tersebut bukan miliknya.

"Kalau menurut informasi dari STNK yang kami telusuri itu atas nama ibunda dari saudara Raffi. Bisa dipastikan itu memang kendaraanya milik saudara Raffi," ujar Fadli.

Sementara itu, pembawa acara Raffi Ahmad mengaku sudah mengikhlaskan Lamborghini Aventador miliknya yang terbakar di kawasan Sentul, Sabtu siang.

Baca juga: Lamborghini Aventador Miliknya Terbakar, Raffi Ahmad Pusing Banget

Ungkapan perasaannya itu ia sampaikan dalam video berjudul "Melepas Penat karena Musibah yang Baru Saja Terjadi!!!" di kanal YouTube Rans Entertainment.

"Ini benar, memang gue tadi ada kejadian mobil Lambo gue musibah di tanggal ini nih, tetapi siang," kata Raffi seperti dikutip Kompas.com, Minggu.

"Enggak apa-apalah kalau musibah gitu ya ikhlas aja," ujar Raffi Ahmad.

Baca juga: Irwansyah Benarkan Lamborghini Aventador Raffi Ahmad Terbakar di Sentul

Namun, ayah satu anak ini belum mau menceritakan secara rinci mengenai musibah mobil mewahnya terbakar dalam video tersebut.

Raffi berujar, ia bakal memberi penjelasan tentang itu bersama istrinya Nagita Slavina dalam video yang lain dan bakal segera ia unggah.

"Kalau bahas masalah apa yang terjadi musibah siang tadi, nanti gue bahas deh sebelum tidur. Gue cerita aja supaya enggak jadi berita yang simpang siur," ujar Raffi Ahmad.

Artikel ini telah tayang di TribunnewsBogor.com dengan judul Pengemudi Lamborghini yang Terbakar di Sentul Terungkap, Berawal dari Coba-coba Mobil Raffi Ahmad

Penulis: Naufal Fauzy

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau