Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak Bisa Urus Anak 24 Jam, Ashanty Sampai Menangis

Kompas.com - 21/01/2020, 13:20 WIB
Azizah Pamugarwati,
Dian Maharani

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Ashanty mengungkapkan kesedihannya karena tidak bisa mengasuh anak-anaknya selama 24 jam penuh.

Hal ini disebabkan padatnya pekerjaan yang dilakukan.

Namun, ia tetap merasa sangat sedih dan mengaku suka menangis jika memikirkan hal itu.

"Dari hatiku yang paling dalem sedih, ya Allah aku enggak bisa urus anak 24 jam. Kadang aku nangis loh. Sering banget aku nangis," ucap Ashanty dalam video berjudul "JODOHKU | TERHARU!! BUNDA ASHANTY KASIH SURPRISE INI KE SUTENG.." di YouTube The Hermansyah A6 seperti dikutip Kompas.com, Selasa (21/01/2020).

Baca juga: Ashanty Merasa Bersalah Kerap Marahi Pengasuh Anaknya, Suteng

Ashanty mengatakan, bisa mengurus anak-anaknya sendiri adalah impiannya dari kecil

"Impian aku dari kecil pengin banget kaya ibuku gitu ngurus anaknya sendiri," kata Ashanty.

Namun, semakin banyaknya pekerjaan membuat Ashanty sadar ia tak mungkin bisa mengurus keempat anaknya, Aurel, Azriel, Arsy, dan Arsya sendiri.

Ashanty akhirnya mencari pengasuh untuk kedua anaknya yang paling kecil.

Baca juga: Cerita Ashanty Saat Kadar Merkuri di Tubuh Tinggi dan Fokus Ibadah

Namun, ia mengaku tidak boleh berlarut sedih karena waktu yang tidak bisa dihabiskan dengan anak-anaknya untuk benar-benar bekerja, bukan bersenang-senang dengan orang lain.

"Aku kerja buat ana-anak. Aku enggak mau mereka susah lah. Aku mau mereka sekolah setinggi-tingginya," ujar Ashanty.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau