Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Slogan Video Teaser I-LAND 2 Diprotes Penggemar TREASURE, Ada Apa?

Kompas.com - 28/09/2021, 19:36 WIB
Gabriella Lamba Rubak Allo,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Mnet dipastikan akan membuat survival show I-LAND 2.

Mnet bekerja sama dengan HYBE siap mencari calon girl group baru, adik dari ENHYPEN.

Grup ENHYPEN sendiri terbentuk dari hasil akhir survival show I-LAND season 1.

Baca juga: Mnet dan HYPE Resmi Umumkan I-LAND 2 untuk Girl Group Baru

Namun penggemar Treasure, yaitu Teume, melakukan protes karena video teaser yang diunggah di kanal YouTube Mnet tertulis “Find Your I”.

Slogam tersebut dinilai sama dengan milik Treasure, yaitu “Find Your Treasure”.

Kejadian tersebut membuat penggemar Treasure marah dan sempat menjadi trending di Twitter.

Baca juga: Fakta-fakta Boy Grup ENHYPEN, Pemenang Program Survival I-LAND

FIND YOUR TREASURE BUKAN HANYA SLOGAN. TAPI ADA MAKNANYA,” tulis akun @treasuremenfess

Membuat slogan itu sangat sulit dan membutuhkan proses yg lama karena itu akan menjadi citra tersendiri bagi pemiliknya. Apabila ada yang menirunya, ketenaran mereka bukan datang dari slogannya, tapi datang dari peniruannya,” ujar @Treasearchid.

Baca juga: Arti Nama ENHYPEN, Boy Group Jebolan I-LAND

Di sisi lain, Mnet membuka audisi global untuk berpartisipasi dalam I-LAND 2 mulai 27 September 2021 pukul 12.00 waktu Korea Selatan hingga 10 Oktober 2021 pukul 24.00.

Syaratnya, perempuan dengan tahun kelahiran 2000-2009.

Audisinya sendiri akan dilakukan secara real-time melalui panggilan video.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com