Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 07/10/2021, 14:44 WIB
Christy Tolukun,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

Sumber Soompi

KOMPAS.comOur Blues bakal memanjakan para penikmat drama Korea.

Drama yang dijadwalkan tayang perdana pada 2022 ini pun mengkonfirmasi tujuh pemain top yang akan membintanginya.

Dikutip dari Soompi, Kamis (7/10/2021), nama seperti Lee Byung Hun, Shin Min Ah, Kim Woo Bin, Han Ji Min, Lee Jung Eun, Cha Seung Won, dan Uhm Jung Hwa akan membintangi drama Our Blues.

Drama yang ditulis oleh Noh Hee Kyung ini bergaya omnibus, yang menceritakan kisah kehidupan secara umum, mulai dari manis hingga pahitnya hidup.

Menariknya, semua cerita dibungkus dengan latar belakang Pulau Jeju dan kotanya yang hangat serta perairannya yang keras.

Baca juga: Our Blues, Drakor Baru yang Akan Dibintangi Kim Woo Bin dan Shin Min Ah

Dalam Our Blues, Lee Byung Hun bakal memerankan karakter utama, yakni Lee Dong Suk.

Dikisahkan, Lee Dong Suk adalah seorang pria yang lahir dan besar di pedesaan Pulau Jeju. Ia menjual truk untuk mencari nafkah.

Sementara Shin Min Ah akan berperan sebagai Min Sun Ah, seorang wanita dengan latar belakang rahasia yang pindah ke Pulau Jeju.

Pemain selanjutnya, Han Ji Min yang akan berperan sebagai Lee Young Ok, seorang rookie haenyeo (penyelam wanita yang memanen kehidupan laut).

Ia dikisahkan memiliki karakter cerdas dan menyenangkan, tetapi juga dikelilingi oleh berbagai rumor.

Baca juga: Ulang Tahun Ke-51, Lee Byung Hun Sumbangkan Rp 1,2 Miliar ke RS Anak

Halaman:
Sumber Soompi
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com