Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

10 Nama Fandom Idol KPop yang Memiliki Makna Menarik

Kompas.com - 28/12/2021, 13:11 WIB
Christy Tolukun,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

Sumber Koreaboo

KOMPAS.com - Dalam dunia KPop, fandom adalah istilah yang sangat sering kita dengar.

Nama fandom menjadi sesuatu yang sejalan dengan grup idola KPop dan biasanya merupakan nama yang memiliki arti khusus antara grup dan penggemarnya.

Berikut daftar beberapa nama fandom yang seru dan menarik dari idol KPop: 

Baca juga: Cetak Sejarah, Lisa BLACKPINK Solois Kpop Wanita Pertama yang Masuk Chart Pop Airplay

1. NU'EST - L.O.Λ.E

NU'EST memiliki nama fandom L.O.Λ.E, yang berasal dari kata Korea untuk nama grup.

Ketika menulis NU’EST dalam hangeul, maka akan muncul L.O.Λ.E di atas surat hangeul tersebut. Artinya NU’EST tidak bisa terpisah dari LOΛE (LOVE), begitu juga sebaliknya.

2. Stray Kids - Stay

Nama fandom Stray Kids adalah Stay, yang hanya menghilangkan huruf 'r', yang juga berarti 'alasan'.

Baca juga: Seminggu Pascadebut, IVE Umumkan Nama Resmi Fandom

Stay berarti bahwa para penggemar adalah alasan Stray Kids tetap bersama.

3. ONF - FUSE

Nama penggemar ONF adalah FUSE, yang berarti bahwa para penggemar menggabungkan unit ON dan OFF bersama-sama seperti sekering (FUSE) yang menghubungkan arus listrik dan melindunginya dari arus berlebih.

4. Chungha - Byulharang

Idol Kpop Chungha memiliki nama fandom Byulharang (Moon Friends). Nama ini memiliki pengertian di mana dia seperti bulan dan penggemar sebagai bintangnya.

Baca juga: WEi Umumkan Nama Fandom, Apakah Itu?

Logo fandom memiliki lambang bulan untuk mewakili dirinya sendiri dengan sebelas bintang yang mewakili anggota dari I.O.I dan penggemarnya.

5. WINNER – Inner Circle

WINNER ingin membuat fans jadi sosok yang terdekat dengan mereka.

Nama fandom WINNER adalah Inner Circle, yang tampaknya sangat cocok dengan konsep dan getaran grup tersebut.

Baca juga: WEi Umumkan Nama Fandom, Apakah Itu?

6. 2PM - Hottest

Nama fandom 2PM adalah Hottest, yang menunjukkan betapa panasnya penggemar mereka.

Itu juga karena mereka menganggap 2PM (jam 2 siang) sebagai waktu terpanas dalam sehari.

7. BTS - ARMY

ARMY artinya tentara, tapi ternyata fandom ARMY punya makna lebih dari sekadar tentara.

Baca juga: Unggah Video Jungkook BTS Nyanyikan Linkin Park, Mike Shinoda Bikin Kedua Fandom Bersatu

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau