Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 17/01/2022, 11:26 WIB
Christy Tolukun,
Andika Aditia

Tim Redaksi

Sumber Allkpop

KOMPAS.com – Girl group IVE telah menghiasi sampul majalah Cosmopolitan terbitan Korea, edisi Februari mendatang.

Anggota IVE terlihat memamerkan 6 pesona mereka yang berbeda dengan visual yang menggemaskan.

Pada 17 Januari 2022, Cosmopolitan mengungkapkan pemotretan dan wawancara IVE untuk edisi Februari 2022.

Selama wawancara setelah pemotretan, IVE menyatakan tentang pemikiran dan resolusi mereka dalam waktu dekat.

Baca juga: Lagu “Eleven” Bawa IVE Raih Peringkat di Billboard Jepang

"Kami berusaha melakukan lebih banyak karena judul sudah ada. Kami harap kalian dapat melihat kami tumbuh sebagai sebuah grup dan benar-benar melengkapi satu sama lain," ujar girl group IVE, seperti dilansir dari Allkpop, Senin (17/1/2022).

IVE juga menunjukkan cinta dan kasih sayang mereka kepada para penggemarnya.

"Hal terbaik tentang debut adalah kami dapat berkomunikasi dengan penggemar kami. Kami selalu berterima kasih untuk DIVE. Akan sangat menyedihkan jika tidak ada DIVE saat kami debut," katanya.

Lebih lanjut, IVE ingin menjadi grup apa adanya yang tanpa terlalu dibuat-buat.

Baca juga: Seminggu Pascadebut, IVE Umumkan Nama Resmi Fandom

"Kami percaya kekuatan kami terletak pada keaslian kami, mengekspresikan diri kami tanpa terlalu dibuat-buat. Kami ingin menjadi grup yang memiliki banyak pesona tanpa harus dibatasi menjadi grup 'girl crush' atau 'lovely',” ujar salah satu personel IVE.

Sebagai informasi, IVE menjadi girl group selanjutnya yang dibentuk Starship, setelah mendebutkan WJSN (Cosmic Girls) pada 2016.

Grup ini terdiri dari enam member, yakni Yujin, Gaeul, Wonyoung, Liz, Rei, dan Leeso.

Baca juga: Kalahkan ITZY, IVE Jadi Girl Group Tercepat yang Meraih Penghargaan Setelah Debut

Dua dari enam member, Yujin dan Wonyoung, merupakan finalis dari program survival Mnet “Produce 48”, dan pernah debut dengan grup IZ*ONE.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Sumber Allkpop
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com