Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Deretan Serial yang Dibintangi Anya Geraldine

Kompas.com - 19/08/2022, 17:29 WIB
Ady Prawira Riandi,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Berawal dari selebgram, Anya Geraldine menjelma menjadi seorang aktris peran.

Kemampuan Anya Geraldine berakting di depan kamera semakin terasah dengan kesempatan-kesempatan yang didapatnya.

Anya Geraldine memang sudah mulai sering menerima tawaran main, baik di film ataupun serial.

Apa saja series atau serial yang dibintangi Anya Geraldine?

1. Pretty Little Liars

Kesuksesan Anya di dunia akting tak lepas dari series Pretty Little Liars yang dibintanginya.

Dalam serial ini, Anya Geraldine berperan sebagai Hanna.

Ia beradu akting dengan lawan main seumuran, seperti Yuki Kato, Caitlin Halderman, Valerie Thomas, dan Shindy Huang.

Pretty Little Liars yang diadaptasi dari serial Amerika berjudul sama bahkan sudah berlanjut hingga musim kedua.

Baca juga: Pretty Little Liars 2 Siap Tayang, Konflik Makin Gelap dan Tema Relevan

2. World of Dr. Boyke

World of Dr. Boyke merupakan serial web Indonesia produksi Screenplay Production.

Serial ini ditayangkan perdana pada 11 Oktober 2020 di Vidio.

Dalam serial ini, Anya Geraldine beradu akting dengan seksolog Dr. Boyke dan Yusril Fahriza.

Baca juga: Edukasi Seks, Dokter Boyke Gandeng Anya Geraldine dalam Serial World of Dr Boyke

Layangan Putus berkisah soal suami selingkuh dari istrinya. Drama perselingkuhan yang dilakukan Reza Rahardian yang berperan sebagai Aris dan Anya Geraldine yang berperan sebagai Lidya Danira disebut memicu beban mental penontonnya.Repro bidik layar via Instagram @anyageraldine Layangan Putus berkisah soal suami selingkuh dari istrinya. Drama perselingkuhan yang dilakukan Reza Rahardian yang berperan sebagai Aris dan Anya Geraldine yang berperan sebagai Lidya Danira disebut memicu beban mental penontonnya.

3. Layangan Putus

Popularitas Anya Geraldine semakin melambung saat serial Layangan Putus dirilis oleh WeTV.

Perannya sebagai seorang perebut suami orang bernama Lydia Danira cukup berkesan bagi penontonnya.

Chemistry di antara Anya Geraldine, Reza Rahadian, dan Putri Marino sukses mengoyak perasaan para penontonnya.

Baca juga: Kenapa Kita Emosi dan Takut Usai Menonton Layangan Putus?

Refal Hady dan Anya Geraldine di launching Web Series Aku Pasti Ada Untukmu, di Fx Sudirman, Jakarta, Jumat (10/6/2022).KOMPAS.COM/DINNO BASKORO Refal Hady dan Anya Geraldine di launching Web Series Aku Pasti Ada Untukmu, di Fx Sudirman, Jakarta, Jumat (10/6/2022).

4. Aku Pasti Ada Untukmu

Duet Anya Geraldine dan Refal Hady menjadi jaminan bahwa penonton akan terpuaskan ketika menatap layar dan menyaksikan serial Aku Pasti Ada Untukmu.

Anya Geraldine berperan sebagai Steffy yang terlibat cinta segitiga dengan Refal Hady dan Richard Kyle.

Serial ini diproduksi khusus oleh Blibli dan bisa ditonton secara gratis di kanal YouTube-nya.

Baca juga: Anya Geraldine Akui Bucin dan Hopeless seperti di Aku Pasti Ada Untukmu

5. The Sexy Doctor Is Mine

Diadaptasi dari Wattpad berjudul sama, The Sexy Doctor Is Mine merupakan serial teranyar yang dibintangi Anya Geraldine.

Pemilik nama asli Nur Amalina Hayati ini berperan sebagai Arini Aida Utama.

Arini dikisahkan harus menikah dengan seorang dokter agar bisa kuliah fashion designer di Milan, Italia.

Dokter yang dijodohkan dengannya adalah Revano (Omar Daniel), yang memiliki masa lalu percintaan suram dengan (Fenina) Jolene Marine.

The Sexy Doctor Is Mine bisa disaksikan setiap Jumat di Vidio.

Baca juga: Sinopsis The Sexy Doctor is Mine, Serial Terbaru Anya Geraldine

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau