Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemeran Si Manis Jembatan Ancol dari Waktu ke Waktu

Kompas.com - 10/10/2022, 16:45 WIB
Melvina Tionardus,
Andika Aditia

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Si Manis Jembatan Ancol merupakan salah satu kisah legenda mistis Betawi yang sangat terkenal di Indonesia.

Kisah ini juga merujuk pada Ancol, kawasan di Jakarta Utara sekaligus dekat dengan tempat wisata ibu kota.

Si Manis Jembatan Ancol awalnya dibuat film layar lebar tahun 1973.

Tokoh utama Si Manis Jembatan Ancol bernama Mariah, kemudian berganti menjadi Mariam atau Maryam dalam film dan sinetron versi berikutnya seiring waktu berjalan.

Berikut aktris pemeran Si Manis Jembatan Ancol dari waktu ke waktu:

 

Lenny Marlina

Aktris Lenny Marlina ialah pemeran pertama film Si Manis Jembatan Ancol tahun 1973.
Ia lahir di Bandung, 19 Februari 1954.

Lenny Marlina masih aktif bermain film hingga tahun 2012 dan sinetron tahun 2017.

Pada 2019 ia menerima Lifetime Achievement Award dari Festival Film Bandung.

Diah Permatasari

Diah Permatasari memerankan Mariam di film Si Manis Jembatan Ancol tahun 1993.

Serta ia menjadi pemeran Mariam lagi di sinetron berjudul sama tahun 1994 dan sinetron Kembalinya Si Manis Jembatan Ancol tahun 1996.

Sekilah tentang Diah Permatasari, ia lahir di Surakarta, 25 Januari 1971.

Menikah dengan Anton Wahyu Jatmiko tahun 1997, Diah memiliki dua putra.

Diah Permatasari berpose disela wawancara promo film Titisan Setan di Gedung Kompas Gramedia, Palmerah Barat, Jakarta, Rabu (24/01/2018). Film horor hasil produksi Intercept Filmcraft ini akan tayang pada 8 Maret 2018 dengan menampilkan akting Baim Wong, Wendy Wilson, Saykoji, Faizah Aliyah, Muthia Datau, dan pemain senior Diah Permatasari.KOMPAS.com / ANDREAS LUKAS ALTOBELI Diah Permatasari berpose disela wawancara promo film Titisan Setan di Gedung Kompas Gramedia, Palmerah Barat, Jakarta, Rabu (24/01/2018). Film horor hasil produksi Intercept Filmcraft ini akan tayang pada 8 Maret 2018 dengan menampilkan akting Baim Wong, Wendy Wilson, Saykoji, Faizah Aliyah, Muthia Datau, dan pemain senior Diah Permatasari.

Kiki Fatmala

Kiki Fatmala, aktris kelahiran 26 Oktober 1969 ini menjadi pemeran Mariam tahun 1994.

Kiki kala itu bermain di sinetron Mariam, Si Manis Jembatan Ancol 2.

Sinetron ini merupakan musim kedua sinetron Si Manis Jembatan Ancol tahun 1994.

Kiki Fatmala menggantikan Diah Permatasari.

Kiki Fatmala Kiki Fatmala saat dijumpai di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (16/1/2020). KOMPAS.com/Revi C Rantung Kiki Fatmala Kiki Fatmala saat dijumpai di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (16/1/2020).

Dewi Perssik

Pedangdut sekaligus artis peran Dewi Perssik pernah berperan sebagai Si Manis dalam sinetron Ada Si Manis di Jembatan.

Meski tidak lagi syuting memakai latar Ancol dan berganti ke kawasan Depok, sinetron ini masih remake dari sinetron dan film Si Manis Jembatan Ancol sebelumnya.

Yang unik dari sinetron ini, dalam salah satu adegan, Diah Permatasari muncul sebagai Si Mariam dan satu frame dengan Si Manis.

Penyanyi dangdut dan artis peran Dewi Muria Agung, yang lebih dikenal dengan nama Dewi Perssik saat meluncurkan album Kompilasi Spektakuler di Tee Box Cafe, Jakarta Selatan, Rabu (19/12/2012).
 TRIBUN JAKARTA/JEPRIMA Penyanyi dangdut dan artis peran Dewi Muria Agung, yang lebih dikenal dengan nama Dewi Perssik saat meluncurkan album Kompilasi Spektakuler di Tee Box Cafe, Jakarta Selatan, Rabu (19/12/2012).

Indah Permatasari

Tahun 2019 rumah produksi Multivision Plus bersama sutradara Anggy Umbara dan penulis Fajar Umbara membuat remake lagi untuk Si Manis Jembatan Ancol mengacu pada film aslinya.

Di sini, aktris Indah Permatasari yang menjadi Maryam.

Indah Permatasari saat press screening di XXI Epicentrum, Jakarta, Jumat (13/12/2019)KOMPAS.com/MELVINA TIONARDUS Indah Permatasari saat press screening di XXI Epicentrum, Jakarta, Jumat (13/12/2019)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com