Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Enola Holmes 2: Jadwal Tayang, Pemeran dan Sinopsis

Kompas.com - 13/10/2022, 11:47 WIB
Ady Prawira Riandi,
Andika Aditia

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Enola Holmes adalah film misteri yang diadaptasi dari serial remaja-dewasa fiksi berjudul sama karya Nancy Springer.

Enola Holmes 2 merupakan sekuel dari film Enola Holmes yang dibintangi Millie Bobby Brown.

Film ini disutradarai Harry Bradbeer dari naskah skenario tulisan Jack Thorne.

Enola Holmes merupakan adik dari tokoh detektif fiktif bernama Sherlock Holmes.

Jadwal tayang

Enola Holmes 2 dijadwalkan tayang di Netflix pada 4 November 2022.

Pemeran:

  • Millie Bobby Brown sebagai Enola Holmes
  • Henry Cavill sebagai Sherlock Holmes
  • Louis Partridge sebagai Viscount Tewkesbury
  • Adeel Akhtar sebagai Lestrade
  • Susie Wokoma sebagai Edith
  • Helena Bonham Carter sebagai Eudoria Holmes
  • Roisin Monaghan sebagai Hilda Lyons
  • Sharon Duncan-Brewster
  • David Thewlis
  • Gabriel Tierney
  • Hannah Dodd
  • Abbie Hern
  • Serranna Su-Ling Bliss

Sinopsis

Setelah sukses memecahkan misteri kepergian ibunya, Enola Holmes memulai kehidupan barunya.

Ia akhirnya menjadi detektif amatir seperti Sherlock Holmes.

Enola mengambil kasus untuk memecahkan misteri hilangnya seorang gadis.

Kasus ini mengandung konspirasi dan ancaman bahaya sehingga Enola membutuhkan bantuan teman-temannya, termasuk Sherlock.

Mampukah Enola memecahkan kasus pertamanya sebagai seorang detektif amatir?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau