JAKARTA, KOMPAS.com - Film kartun atau animasi sudah menjadi tayangan wajib di berbagai stasiun televisi nasional Indonesia.
Film-film kartun yang memiliki cerita ringan dan visual menarik bisa menjadi tontonan bagi anak-anak.
Beberapa film kartun juga bisa mengajarkan anak untuk berimajinasi dan melatih kemampuan otaknya.
Saat ini beberapa stasiun televisi masih menayangkan film kartun untuk para pemirsa setianya.
Zaman datang silih berganti, tetapi Doraemon tak pernah terganti di RCTI.
Kartun yang diciptakan Fujiko F. Fujio ini merupakan serial animasi yang paling populer di Indonesia.
Doraemon termasuk sebagai salah satu kartun paling tua tetapi bisa tetap bertahan sampai saat ini.
Doraemon pertama kali disiarkan di RCTI pada 13 November 1988 dan masih bertahan sampai sekarang.
Cerita tentang dua anak kembar dari Malaysia yang bernama Upin dan Ipin nyatanya diminati oleh anak-anak Indonesia.
Selain ceritanya yang masih tak jauh berbeda karena rumpun Melayu, Upin & Ipin juga menghadirkan banyak ilmu bermanfaat di dalamnya.
Upin & Ipin saat ini menjadi tayangan andalan bagi stasiun televisi MNCTV.
Kisah dari Bikini Bottoms memang tak pernah ada habisnya. SpongeBob SquarePants selalu mengajak penonton tertawa dengan ulah-ulahnya yang aneh.
Karakter-karakter pendukung seperti Patrick, Squidward, Mr. Krabs, dan Sandy juga selalu berhasil menghidupkan suasana dan ceritanya.
Serial kartun SpongeBob SquarePants saat ini tayang di stasiun televisi GTV.
Bagi Anda yang menyukai cerita petulagan dan misteri, tontonan terbaik tentu saja Detective Conan.