Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

10 Artis Thailand yang Tampannya Tak Kalah dengan Oppa Korea

Kompas.com - 18/10/2022, 14:28 WIB
Melvina Tionardus,
Andika Aditia

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis pria Korea tidak dapat dipungkiri telah merebut hati jutaan wanita di dunia karena ketampanan mereka.

Dari daratan Asia, negara lain yang artis prianya juga diidolakan banyak wanita ada Thailand.

Berikut ini 10 artis Thailand yang tampannya tak kalah dari oppa Korea. Mungkin akan jadi idola kamu.

Bright Vachirawit

Bright adalah pemeran serial F4 Thailand; Boys Over Flowers yang paling hit di antara ketiga pemain lainnya.

Bright memiliki darah Amerika Serikat dari ayahnya yang keturunan Negeri Paman Sam. Maka itulah wajahnya seperti blasteran.

Bright lahir di Nakhon Pathom, Thailand tanggal 27 Desember 1997.

Win Metawin

Aktor hit kedua yang terkenal dari serial F4 Thailand adalah Win.

Sarjana Ekonomi ini kelahiran Bangkok, 21 Februari 1999.

Penggemar F4 Thailand menyenangi bromance antara Win dengan Bright.

Win MetawinInstagram @winmetawin Win Metawin

Mario Maurer

Mario Maurer tergolong aktor senior Thailand.

Dia sudah terkenal sejak 2007 berkat film The Love of Siam, kemudian semakin booming saat bermain di Crazy Little Thing Called Love (2010).

Mario Maurer usai konferensi pers I Met Mario in Jakarta di Hotel Kempinski, Jakarta Pusat, Sabtu (25/2/2017) sore.KOMPAS.com/ANDI MUTTYA KETENG Mario Maurer usai konferensi pers I Met Mario in Jakarta di Hotel Kempinski, Jakarta Pusat, Sabtu (25/2/2017) sore.

Off Jumpol

Majalah Inggris Nubia Magazine melakukan voting diikuti warganet 37 negara pada 2022 dan Off Jumpol meraih posisi pertama sebagai aktor Thailand paling ganteng.

Jumpol Adulkittiporn biasa disapa dengan Off atau Papii.

Aktor kelahiran Bangkok, 20 Januari 1991 ini merupakan bintang Theory of Love (2019).

 

Aktor Off Jumpol dinobatkan sebagai aktor Thailand paling ganteng dari voting tahun 2022 yang dibuat majalah Nubia Magazine. Twitter @nubiamagazineuk Aktor Off Jumpol dinobatkan sebagai aktor Thailand paling ganteng dari voting tahun 2022 yang dibuat majalah Nubia Magazine.

Bank Thiti

Bank Thiti bernama asli Thiti Mahayotaruk.

Ia terkenal sejak membintangi serial remaja Hormones The Series tahun 2014.

Tanggal lahirnya adalah 19 November 1996.

 

Aktor Thailand Bank ThitiInstagram @bank_thiti Aktor Thailand Bank Thiti

Tay Tawan

Tay Tawan menerima ketenaran dari serial Kiss: The Series dan Kiss me Again dengan perannya sebagai Pete.

Nama lengkapnya adalah Tawan Vihokratana, kelahiran Bangkok, 20 Juli 1991.

Peach Pachara

Peach Pachara adalah aktor pemeran film The Billionaire (2011), film tentang pendiri bisnis rumput laut Tao Kae Noi.

Dia juga membintangi film SuckSeed, serial Hormones, dan banyak lagi.

Pachara Chirathivat (nama lengkapnya), lahir di Bangkok, 10 Mei 1993.

 

Aktor Thailand Peach Pachara saat di acara UNICEF.UNICEF Thailand Aktor Thailand Peach Pachara saat di acara UNICEF.

Mew Suppasit

Lahir pada 21 Februari 1991 di Nonthaburi, Mew Suppasit bernama asli Suppasit Jongcheveevat.

Ia merupakan pemeran Tharn dalam TharnType The Series.

Mew berpostur tubuh 183 centimeter.

Push Puttichai

Puttichai Kasetsin atau Push terkenal dengan aktingnya di Ugly Duckling: Perfect Match, I Wanna Be Sup'tar, dan U-Prince Series: Handsome Cowboy.

Ia lahir di Ratchaburi, 3 Juli 1986 dan telah menikah pada 2018.

Aktor Thailand Push Puttichai.Instagram @push_dj Aktor Thailand Push Puttichai.

Chantavit Dhanasevi

Lahir di Bangkok, 18 September 1983, ia terkenal dengan film Hello Stranger (2010).

Nama panggilannya adalah Ter.

Hingga akhir 2022 Ter belum menikah dan tengah berpacaran dengan aktris Davika Hoorne.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com