JAKARTA, KOMPAS.com - Kisah-kisah di drama atau serial Mandarin tak kalah seru untuk diikuti.
Beberapa situs di bawah ini menyediakan subtitle bahasa Indonesia sehingga kamu tak perlu ragu untuk menonton hanya karena kendala bahasa.
Situs iQIYI sudah sangat populer.
Platform yang berwarna khas hijau ini berasal dari China, maka itu kontennya mayoritas drama Mandarin.
WeTV juga berasal dari China, di bawah perusahaan Tencent.
Anggapannya, WeTV adalah versi internasional dari Tencent Video yang ada di Tiongkok.
Situs AsianCrush menyediakan pula fitur berlangganan premium.
Tidak hanya konten Mandarin, AsianCrush berisi tontonan dari negara Asia lainnya.
Youku yang berasal dari China aslinya berupa web berbahasa Mandarin.
Untuk penonton internasional Youku juga memiliki versi web yang menyediakan subtitle bahasa Indonesia.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.