Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Profil dan Biodata Julian Jacob: Pasangan, Keluarga, dan Film

Kompas.com - 02/12/2022, 13:54 WIB
Melvina Tionardus,
Andika Aditia

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Julian Jacob adalah aktor dan penyanyi Indonesia.

Julian Jacob disorot karena perjalanan kehidupan asmaranya.

Biodata:

  • Nama lengkap: Julian Jacob
  • Lahir: Jakarta, 1 Juli 1994
  • Pendidikan: Universitas Bina Nusantara jurusan Desain Grafis.
  • Instagram: @julianjacs

Perjalanan karier

Julian Jacob debut akting tahun 2014 dengan sinetron Semua Sayang Eneng.

Ia lalu membentuk trio musik VJR bersama artis Verrell Bramasta dan Teuku Rassya.

Julian mulai merilis singel lagu sebagai solois pada 2018.

Filmografi

Sinetron:

  • Semua Sayang Eneng (2014)
  • Bintang di Langit (2014)

Film:

  • Bidadari Terakhir (2015)
  • Serial web
  • KZL (2018)
  • Have A Nice Date (2022)
  • Code Helix (2022)
  • Love in Game (2022)
  • Until Tomorrow (2022, cameo)

Diskografi

Singel:

  • "Dummy" (2018)
  • "Kembali Kurasa" (2018)
  • "Ternyata Dia Gila" menampilkan Young Lex (2019)

Album:

Allusion (2021)

Kehidupan pribadi

Akhir tahun 2018 Julian Jacob diidukan berpacaran dengan penyanyi Marion Jola. Dua tahun kemudian, hubungan mereka kandas,

Julian lalu berlabuh ke hati penyanyi Brisia Jodie pada pertengahan 2020.

Menariknya, Brisia Jodie dan Marion Jola sebelumnya sudah bersahabat. Brisia juga diduga warganet sebagai orang ketiga bubarnya hubungan Julian dan Marion.

Sekitar April 2022, Julian dan Brisia putus.

Julian kemudian berpacaran dengan aktris Mirriam Eka, sahabat karib Brisia Jodie.
Julian melamar Mirriam pada 1 Desember 2022.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau