JAKARTA, KOMPAS.com - Angel Pieter adalah penyanyi Indonesia jebolan ajang Idola Cilik.
Angel Pieters merupakan keturunan suku Batak dan Maluku.
Karena bakat menyanyinya sudah terlihat sejak kecil, pada usia 6 tahun Angel dimasukkan ke sekolah musik Elfa Secioria Music School oleh orangtuanya.
Ia pernah meraih medali emas World Choir Games tahun 2006 yang diadakan di Xianmen, Tiongkok.
Lalu pada 2007 Angel mendapat penghargaan dari ajang Asian Choir Games di Jakarta dan juara pertama dari Christian Children Singing Award.
Angel mengikuti Idola Cilik tahun 2008 dan berhasil menjadi runner up.
Dia kemudian melanjutkan karier sebagai penyanyi solo.
Pada 2015, Angel pernah berpacaran dengan Adri Martowardojo yang merupakan putra sulung Agus Dermawan Wintarto Martowardojo, Gubernur Bank Indonesia pada masa itu. Namun hubungan itu tidak bertahan.
Angel Pieters akhirnya menikah dengan pria bernama Andreas Paramawidya Wisesa di Gereja Katolik Santo Laurensius, Tangerang tanggal 30 Januari 2023.
Andreas diketahui berumur 31 tahun saat menikah dan merupakan putra seorang purnawirawan TNI.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.