Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 07/02/2023, 18:38 WIB
Melvina Tionardus,
Andika Aditia

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Patricia Gouw adalah model, presenter, dan penyiar radio Indonesia.

Patricia Gouw terkenal lewat ajang pencarian model Asia's Next Top Model siklus 4.

Biodata Patricia Gouw:

  • Nama asli: Patricia Gunawan
  • Nama panggung: Patricia Gouw, Pat Gouw
  • Lahir: Jakarta, 14 Juli 1990
  • Tinggi: 168 centimeter 
  • Anak ke-: 3 dari 3 bersaudara 
  • Pendidikan: LaSalle College Indonesia
  • Orangtua: Beddhi Gunawan, Shirley Winarso
  • Agama: Kristen 
  • Instagram: @patriciagouw

Perjalanan karier Patricia Gouw:

Patricia Gouw pernah mengikuti kontes beauty pageant Miss Indonesia 2012 mewakili provinsi Gorontalo.

Ia berhasil melenggang sampai babak 15 besar.

Asia's Next Top Model siklus 4 disiarkan bulan Maret hingga Juni 2016.

Di ajang Asia's Next Top Model ia sukses menjadi runner-up, kalah dari wakil Thailand, Tawan Kedkong.

Sejak 2016 ia menjadi penyiar radio Hard Rock FM Jakarta. Ia juga sering menjadi presenter pendamping di televisi.

Filmografi

Acara televisi:

  • Insert
  • Morning Show
  • Hitam Putih

Kehidupan pribadi

Patricia Gouw sering membuat konten parodi bersama sahabatnya, presenter Edric Tjandra.

Dengan gelagatnya yang tanpa jaga image, Patricia selalu tampil banyol.

Ia pernah diisukan bertunangan dengan Han Chandra. Namun ditegaskan bahwa foto mereka bersama hanya sebatas untuk keperluan iklan.

Tanggal 6 Februari 2023, Patricia Gouw akhirnya menikah dengan seorang investor asing bernama Daniel Bertoli di Bali.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau