JAKARTA, KOMPAS.com - Para penikmat sinetron Preman Pensiun pasti sudah tak asing dengan nama Imas.
Imas merupakan pembantu yang bekerja di rumah Kang Bahar.
Karakter tersebut diperankan Soraya Rasyid selama musim awal Preman Pensiun.
Sosok Imas yang lugu dan sederhana sempat mencuri perhatian para penonton Preman Pensiun.
Apalagi Imas pernah menjadi incaran Dikdik, yang tak lain adalah anak buah Kang Mus.
Gejolak cinta keduanya yang lucu selalu berhasil membuat para penonton tersenyum.
Seiring berjalannya cerita, sosok Imas juga akhirnya menghilang dari cerita Preman Pensiun.
Semua itu tak lepas dari pergeseran cerita dari kekuasaan Kang Bahar ke Kang Mus.
Ketika Didi Petet meninggal dunia, Aris Nugraha selaku sutradara tetap melanjutkan cerita Preman Pensiun dengan mengangkat Kang Mus sebagai tokoh utama.
Rumah Kang Bahar yang biasanya menjadi salah satu setting cerita pun lambat laun mulai dihilangkan.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.