KOMPAS.com – Band Coldplay telah resmi menjadikan Indonesia sebagai salah satu negara tujuan dalam tur konser bertajuk Music of the Spheres World Tour 2023.
Stadion Utama GBK, Jakarta dipilih menjadi venue konser Coldplay yang digelar pada 15 November 2023.
Salah satu yang sering dijumpai saat Coldplay menggelar konsernya adalah penonton yang mengenakan gelang dengan cahaya warna-warni.
Ternyata, gelang tersebut adalah Xylobands.
Xylobands adalah gelang yang di dalamnya berisi dioda pemancar cahaya serta penerima frekuensi radio.
Gelang Xylobands diluncurkan oleh RB Concepts Ltd, sebuah perusahaan yang didirikan pengusaha Clive Banks.
Sementara, penemu gelang Xylobands adalah Jason Regler.
Gelang Xylobands dalam beberapa tahun terakhir menjadi komponen penting konser Coldplay di mana permainan cahaya menjadi unsur utama dalam perhelatannya.
Nantinya, tiap penonton akan mendapatkan gelang Xylobands untuk memeriahkan acara.
Seperti diketahui, kemegahan konser Coldplay tak hanya dari lighting panggung tetapi juga permainan cahaya dari gelang Xylobands.
Salah satu momen penting biasanya terjadi ketika Coldplay membawakan lagu “Fix You” di mana penonton akan melambaikan tangan dan gelang Xylobands turut meramaikan dengan pancaran sinar warna-warninya.
Hal ini membuat jalannya konser menjadi lebih berkesan dan dramatis.
Karena disematkan penerima frekuensi radio, nantinya gelang Xylobands bisa menyala dan meredup mengikuti alunan musik yang sedang dimainkan Chris Martin dan kawan-kawan.
Gelang Xylobands dibanderol bervariasi, dalam tur konser Coldplay bertajuk Mylo Xyloto Tour pada tahun 2012.
Harga gelang Xylobands dibanderol 3 poundsterling atau setara Rp 55.000 per gelangnya.
Namun, biasanya penonton akan mendapatkan gratis saat hendak memasuki venue konser Coldplay dan dikembalikan setalah konser usai.
Lihat postingan ini di Instagram
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.