Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Chainsaw Man Akan Dapatkan Film Anime Baru

Kompas.com - 19/12/2023, 15:03 WIB
Akbar Akeyla Daniswara,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

KOMPAS.comChainsaw Man akan segera mendapatkan film anime terbarunya.

Melansir Crunchyroll, informasi itu diumumkan sewaktu acara Jump Festa 2024 digelar.

Di dalamnya, serial tersebut mengumumkan bahwa film anime yang bertajuk Chainsaw Man - The Movie: Reze Arc akan menjadi proyek teranyar mereka.

Film tersebut akan mengadaptasi Ark Reze dari manga orisinal garapan mangaka Tatsuki Fujimoto.

Melihat manganya, Ark Reze sendiri akan menyoroti perjalanan Denji sewaktu ia bertugas sebagai Devil Hunter.

Ark ini akan mempertemukan Denji dengan berbagai macam Iblis, Fiend, hingga rekan-rekan baru yang nantinya akan bekerja sama dengannya.

Film anime ini juga telah mengeluarkan teaser trailer resmi guna menyambut pengumuman tersebut, dirilis bersamaan dengan pengumuman film anime itu.

Berdasarkan trailernya, studio MAPPA yang menggarap musim pertama Chainsaw Man tampaknya akan kembali menjadi rumah produksi dari proyek terbaru ini.

Selain trailer, teaser visual akan Chainsaw Man - The Movie: Reze Arc juga ikut dirilis oleh MAPPA dalam Jump Festa 2024.

Teaser visual itu menampilkan karakter baru bernama Reze, yang nantinya akan menjadi tokoh utama dalam anime film terbarunya.

Meski pengumuman-pengumuman penting telah dirilis, namun belum ada informasi lebih lanjut mengenai film anime ini.

Selain dikeluarkannya trailer dan teaser visual tersebut, MAPPA belum membocorkan berbagai detail lain seperti tanggal rilis, pemeran, hingga plot apa yang akan dibawakannya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau