JAKARTA, KOMPAS.com - Popularitas aktris Kim Ji Won semakin melejit setelah dia membintangi drama Queen of Tears.
Kehidupannya di belakang layar pun mengundang rasa penasaran para penonton dan penggemar barunya.
Berikut lima fakta unik Kim Ji Won yang mungkin belum kamu ketahui.
Sebelum menjadi aktris Kim Ji Won pernah menjadi trainee selama tiga tahun untuk menjadi idol yang direncanakan debut di Jepang.
Aktris kelahiran 19 Oktober 1992 ini memiliki suara merdu, bisa main piano dan gitar, serta fasih berbahasa Jepang.
Baca juga: Queen of Tears Tamat, Kim Ji Won Adakan Fan Meeting Perdana Setelah 14 Tahun Berkarier
Namun ia memilih jalan karier di bidang akting dan sempat tampil di drama Mr. Saigon (2008) sebelum resmi debut menjadi aktris dua tahun kemudian.
Kim Ji Won mengatakan fansnya memanggil dia dengan nama "Ding".
Ia menduga panggilan itu muncul dari nama Ji Won yang jika diucapkan secara cepat berulang kali akan terdengar menjadi Ding.
Kemudian ia pun menamai fansnya "Dong Deng".
Baca juga: Kim Ji Won Sebut Episode 11 Queen of Tears Paling Berkesan Untuknya
Kim Ji Won memiliki kepribadian introvert.
Dalam wawancara dengan Netflix, Kim Ji Won mengungkapkan hasil tes MBTI menunjukkan bahwa dia memiliki kepribadian antara INFP dan INTP.
Bungsu dari dua bersaudara ini juga mengaku lebih suka berbaring di rumah ketika tidak ada kegiatan syuting.
Tak heran jika ia jarang tampil di variety show atau reality show.
Kim Ji Won pernah membintangi iklan ponsel bersama boy group BIGBANG tahun 2010.
Kemudian dia dipertemukan dengan personel BIGBANG, Daesung dalam drama What's Up setahun kemudian.