JAKARTA, KOMPAS.com - Melody Sharon adalah Selebgram Indonesia yang aktif membuat konten kecantikan.
Melody Sharon ditetapkan sebagai tersangka KDRT pada akhir 2024.
Melody Sharon lahir pada tahun 1993.
Dia merupakan lulusan tahun 2015 dari Universitas Multimedia Nusantara jurusan Desain Komunikasi Visual.
Baca juga: Melody Sharon Tersangka KDRT Jalani Pemeriksaan Psikiatrikum, Polisi Tunggu Hasilnya
Ia memiliki nama beken Oday yang dipakai saat tampil dalam konten-kontennya.
Sekitar tahun 2017 ia kerap tampil di kanal YouTube salah satu media tentang keseharian perempuan.
Dari situlah ia mulai dikenal dan perlahan mempunyai penggemar hingga akhirnya menjadi influencer.
Pada 2018 Melody menikah dengan Alvon Gunawan yang berusia empat tahun lebih tua.
Mereka dikaruniai satu anak perempuan dan satu anak laki-laki.
Baca juga: Belajar dari Kasusnya, Cut Intan Nabila Harap Perempuan Berani Speak Up soal KDRT
Tanggal 8 November 2024 Melody menyeret Alvon dengan mobil di daerah Cipayung, Jakarta Timur.
Kasus ini dipicu oleh perselingkuhan yang dilakukan Melody.
Awalnya Melody yang berada di apartemen tanpa keberadaan Alvon.
Mereka sempat video call dan Melody pamit tidur.
Curiga, Alvon memeriksa lokasi ponsel Melody.
Ternyata sang istri sedang menuju sebuah tempat di Cipayung dengan mobil.