Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sinopsis Cinta Mati Episode 6, Bara Semakin Posesif terhadap Aleya

Kompas.com - 10/03/2025, 13:30 WIB
Ady Prawira Riandi,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Serial Cinta Mati sudah memasuki episode keenam.

Kisah cinta Bara dan Aleya semakin seru dengan berbagai permasalahannya.

Berikut sinopsis episode 6 serial Cinta Mati.

Baca juga: Serial Cinta Mati Trending di 19 Negara

Sinopsis Cinta Mati

Hubungan Aleya (Aisyah Aqilah) dan Bara (lAliando Syarief) kini di ambang kehancuran.

Bara semakin menunjukkan sisi posesif dan agresifnya, sementara Aleya masih buta dan terjebak dalam hubungan toxic.

Tekanan demi tekanan semakin menumpuk di pundak Bara.

Kehilangan sosok ayah dan penolakan dari keluarga Aleya membuat emosinya tak stabil.

Bara justru semakin tenggelam dalam amarah dan obsesi.

Baca juga: Aisyah Aqilah dan Aliando Syarief Bangun Chemistry demi Serial Cinta Mati

Sikapnya yang dulu penuh perhatian kini berubah menjadi kasar dan mengintimidasi.

Bara mulai mengontrol kehidupan Aleya, bahkan mendikte apa yang harus ia kenakan di hari pernikahan mereka.

Ketika Aleya bersikeras ingin memakai kebaya, amarah Bara meledak.

Tak hanya membentak, ia bahkan tega menampar Aleya.

Baca juga: Aliando Syarief Ungkap Batasan Adegan Vulgar di Serial Cinta Mati

Menyadari bahwa tindakan Bara sudah di luar batas, Aleya mulai menjaga jarak darinya.

Namun, saat Bara menyadari Aleya semakin menjauh, ia nekat mengancam akan melompat dari ketinggian jika Aleya benar-benar meninggalkannya.

Serial Cinta Mati tayang setiap hari Jumat dan Sabtu pukul 18.00 WIB di platform streaming WeTV.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau