Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

55 Tahun Setia kepada Keroncong, Waljinah Jadi Legenda

Kompas.com - 03/07/2013, 13:52 WIB
Irfan Maullana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com -- Pada Anugerah Musik Indonesia (AMI) Awards 2013 atau yang ke-16, penghargaan Lifetime Achievement jatuh kepada penyanyi keroncong kenamaan Waljinah. Wanita kelahiran Surakarta (Solo), Jawa Tengah, 7 November 1945, yang terkenal dengan nyanyian "Walangkekek" tersebut mengaku terharu atas penganugerahan itu.

"Saya hampir menangis, saya terharu sekali. Ya, senang sekali," tutur Waljinah usai menerima penghargaan Lifetime Achievement versi AMI Awards di Studio 8 RCTI, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (2/7/2013) malam. "Saya sudah mulai nyanyi sejak umur 12 tahun sampai sekarang 67 tahun, enggak ganti-ganti (warna musik) dari keroncong langgam Jawa. Berarti jerih payah saya dihargai," sambung Waljinah, yang mengawali sepak terjangnya selama 55 tahun itu dengan mengikuti kompetisi bernyanyi yang digelar oleh RRI pada 1958.

Sebelum AMI 2013, Waljinah telah dinobatkan menjadi Ibu Keroncong Indonesia. "Pas 21 April (2013) di Jawa Tengah saya dinobatkan jadi Ibu Keroncong Indonesia oleh seniman di Jawa Tengah. Buat saya ini kebanggaan," ceritanya.

Dengan perolehan penghargaan Lifetime Achievement, Waljinah, yang kondisi kesehatannya sempat merosot, mengaku bersemangat kembali. "Ya, saya juga sakit, tiga tahun saya sakit. Ini (AMI) anugerah buat saya," ucapnya.

Karena itu, Waljinah berharap keroncong bisa terus dilestarikan. "Anak muda zaman sekarang harus nyanyi keroncong. Kalau keroncongnya dicuri negara lain, ya ngamuk toh," pesannya. "Saya mau keroncong hidup terus sampai saya mati. Saya mati, tapi keroncong harus hidup, harus ada pengganti saya," tegasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com