Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pandji Pragiwaksono Ingin Ubah Indonesia Lewat "Mesakke Bangsaku"

Kompas.com - 17/04/2015, 16:54 WIB
Yulianus Febriarko

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com -- Komika yang juga pembawa acara Pandji Pragiwaksono, mengaku ingin mengubah Indonesia melalui materi komedi yang ia sampaikan dalam tur stand up comedy bertajuk Mesakke Bangsaku yang dia gelar di berbagai negara.

"Jadi gue ini lagi dalam misi untuk stand up comedy dengan tajuk Mesakke Bangsaku di berbagai negara atau stand up comedy world tour. Udah setahun ini gue jalanin antara lain ke Singapura, Melbourne, Adelaide, Guangzhou, Beijing, dan lain-lain," tutur Pandji dalam wawancara usai pemutaran perdana video teaser film Comic 8: Casino Kings yang dibintanginya, di Kemang Village, Jakarta Selatan, Rabu (15/4/2015).

Menurut Pandji, tur tersebut adalah salah satu caranya untuk merubah Indonesia ke arah yang lebih baik. "Jadi, Mesakke Bangsaku itu ya artinya tentang kasihan bangsaku. Terus, orang-orang banyak yang nanya kok gue suka jelekin Indonesia? Tapi enggak, gue itu mau mengubah Indonesia. Caranya ya dengan kesadaran diri aja, dan seperti itu lah yang kami angkat, kita perbaiki daripada enggak pernah kita bahas sama sekali," ujar Pandji.

Untuk materi stand up-nya, Pandji lebih banyak mengangkat isu-isu yang terjadi di Indonesia. "Materinya ya tentang isu di Indonesia aja. Aku bawain di hadapan mereka, jutaan penonton asal Indonesia yang udah lama menetap di luar negeri. Rata-rata pelajar sih yang nonton," tekannya.

Tur dunia ini dilangsungkan di Los Angeles dan San Fransisco, AS, pada pekan ini. "Hari ini gue akan langsung berangkat ke Los Angeles dan San Fransisco untuk tujuan tur selanjutnya," terangnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com