Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sempat Sakit Sebelum Konser, Ari Lasso Bisa Tampil Prima

Kompas.com - 26/10/2017, 13:14 WIB
Dian Reinis Kumampung

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Vokalis Ari Lasso mengatakan ia sempat jatuh sakit di tengah persiapan konser "25 Tahun Ari Lasso Sepenuh Hati".

Meski demikian, Ari bisa tampil prima di panggung konser yang berlangsung di Balai Sarbini, Semanggi, Jakarta Selatan, Rabu (25/10/2017) malam

"Kemarin itu kan dua minggu kemarin tidak hujan ya. Dan kemarin tiga hari berturut-turut hujan ya dan saya sempat kehujanan. Jadi sempet flu," katanya.

Apalagi beberapa bulan belakangan Ari mengalami masalah pada bahu kanannya.

"Di Agustus saya kena frozen shoulder ya. Jadi bahu saya enggak bisa bergerak, tapi sudah dua bulan ini sudah lumayan. Terus dua minggu yang lalu flu berat, karena kehujanan," ujarnya.

Akibat sakit tersebut mantan vokalis grup band Dewa 19 itu terpaksa harus bolos latihan untuk persiapan konsernya.

"Saya latihan cuma sampai jam 7 malam, sedangkan teman-teman musisi sampai jam 11 malam. Saya ke dokter, saya cek, saya tidur, tapi mulai minggu lalu saya udah fit, jadi bisa lanjut," ungkapnya.

[Baca juga : 25 Tahun Berkarya, Ari Lasso Tak Menyangka Masih Dinanti ]

"Tapi akhirnya ternyata, energi ingin berkarya itu menghilangkan segala penyakit," imbuhnya.

Ari Lasso sukses menggelar konser memperingati 25 tahun dirinya berkarya di belantika musik Tanah Air.

[Baca juga : 25 Tahun Ari Lasso Sepenuh Hati, Waktunya Nostalgia ]

Ari membawakan lagu-lagu hits miliknya seperti "Sepenuh Hati", "Cinta Sejati", "Lirih", "Kirana", "Misteri Ilahi" dan masih banyak lagi.

Dalam kesempatan itu hadir pula deretan musisi yang berkolaborasi dengan Ari seperti Bunga Citra Lestari, Melly Goeslaw, Judika dan Anji.

[Baca juga : Ari Lasso: Ahmad Dhani Sibuk Nge-Tweet ]

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau