Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perjuangan Taemin, dari Mimisan Tiap Hari hingga Pingsan Saat Latihan

Kompas.com - 29/10/2017, 10:25 WIB

KOMPAS.com - Taemin bisa jadi merupakan salah satu artis K-pop paling berbakat dan kondang saat ini. Namun untuk mencapai itu diperlukan perjuangan berat.

Dalam sebuah video yang dirilis baru-baru ini, Taeming mengungkap bahwa dia bukan member bersuara paling merdu pada awal dia bergabung dengan boyband SHINee.

Suaranya bahkan tidak dipakai pada lagu debut mereka, "Replay". Para produsernya juga menganggap suaranya belum cukup berkembang ketika boyband itu merilis "Sherlock".

"Jangkauan suara saya terlalu pendek untuk menyanyikan 'Sherlock'," kata Taemin.

"Saya kecewa dan marah pada diri sendiri karena tidak bisa menyanyi dengan baik. Karena itu saya menghabiskan banyak waktu untuk berlatih," lanjut pemuda 24 tahun itu.

Taemin mengakui waktu itu ia sangat naif karena menganggap suaranya bisa lebih bagus seiring waktu.

SHINeeDok.PRIBADI SHINee
"Ketika suaraku pecah karena masuk masa puber, saya tidak ingin suara saya rusak. Jadi saya berhenti menyanyi sama sekali," lanjut dia.

Karena tidak berlatih sama sekali itulah suaranya menjadi tidak bagus. Kejadian itu membuatnya terpukul.

"Pernah saat rekaman berlangsung, ada orang bilang pada saya bahwa suaraku tidak boleh menonjol, harus berpadu dengan suara orang lain seperti paduan suara. Itu menyakitkan," tutur pemuda kelahiran 18 Juli 1993 itu.

Taemin kemudian memacu dirinya untuk berlatih agar suaranya bagus. Dia berlatih setiap hari, siang dan malam, bahkan sampai mengorbankan waktu tidurnya.

Ketika itu Taemin memaksakan diri sampai-sampai ia mengalami mimisan setiap hari dan pernah pingsan saat berlatih.

[Baca juga : Album Baru Taemin Naik ke Puncak Tangga Album iTunes ]

Kini kerja kerasnya itu terbayar. Suaranya bukan hanya menjadi bagus, Taemin bahkan sudah mengeluarkan album dan menggelar konser solo .

"Saya rasa rahasia bisa tampil dengan konsisten adalah menikmati saat tampil di panggung dan meyakini bahwa semua usaha yang kita lakukan akan berbuah pada akhirnya," kata Taemin.

[Baca juga : Akting Taemin SHINee Bintangi Drama Jepang ]

Taemin bergabung dengan SM Entertainment pada 2005. Tiga tahun kemudian, namanya diumumkan sebagai salah satu member SHINee.

Bersama boyband itu Taemin ditampilkan kali pertama di depan publik pada 25 Mei 2008 di program televisi Inkigayo di SBS.

Selain menyanyi dengan SHINee, Taemin juga tampil solo di acara-acara televisi. Ia juga pernah menjadi voice actor (pengisi suara) pada sebuah film animasi Korea Selatan, Outback. Ia mengisi suara karakter utamanya, seekor koala putih bernama Johnny.

Kini Taemin sudah memiliki empat album solo. Dimulai dengan album mini Ace (2014), dilanjutkan dengan Press It (2016), Solitary Goodbye (2016), dan Move (2017).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Koreaboo
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com