Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rangga Moela Suarakan Cinta Budaya kepada Generasi Muda

Kompas.com - 06/11/2017, 22:14 WIB
Ira Gita Natalia Sembiring

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Personel boyband SM*SH, Rangga Moela menyuarakan cinta budaya Indonesia kepada generasi muda. Rangga sendiri merupakan salah satu ikon Indonesia Menari 2017 yang akan digelar bersamaan di tiga kota, yaitu Jakarta, Solo, dan Bandung pada 19 November 2017 mendatang.

"Rangga juga ada campaign untuk anak-anak muda di luar sana, khususnya untuk yang usianya di bawah Rangga, untuk mencintai dan tetap melestarikan budaya kita," kata Rangga dalam wawancara usai jumpa pers Indonesia Menari 2017, di Galeri Indonesia Kaya, Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Senin (6/11/2017).

"Iya salah satu halnya adalah concern ya, apalagi anak muda sekarang generasi milenial tahunya sosial media saja dan sosial media juga untuk mempromosikan atau me-campaign sesuatu yang baik," sambungnya.

Rangga berharap acara yang digelar oleh Bakti Budaya Djarum Foundation itu bisa membuka mata anak muda untuk melestarikan tarian tradisional Indonesia.

"Harapannya dengan Indonesia Menari ini Rangga juga bisa memelekkan mata anak muda Indonesia untuk, 'Ayo dong lestariin (budaya Indonesia) jangan cuma belajar K-Pop saja, jangan cuma tarian modern saja, tapi harus bisa ikut membantu melestarikan budaya Indonesia," ujar pria kelahiran 6 Januari 1988 itu.

"Karena menurut Rangga jaipongan itu lebih seksi daripada twerking yang lagi musim sekarang. Jaipong itu ada ceritanya di balik itu, istilahnya mempresentasikan daerah masing-masing," tambahnya.

Selain Rangga, Marcell Darwin, Ayushita, Yuki Kato, Rangga Moela, Morgan Oey dan Fero Walandouw juga menjadi ikon dalam Indonesia Menari 2017.

Nantinya para artis itu akan melakukan tarian masal koreografi yang menggabungkan beberapa gerakan tari tradisional nusantara dan tarian modern dengan durasi 4 menit.

Rangga bersama Ayushita akan tampil dengan 1500 penari di Solo, Citra dan Morgan akan menari dengan 750 penari di Bandung, serta Fero, Marcell dan Yuki akan menari dengan 1500 penari di Jakarta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com