Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gunakan Nama Panggung Saat Ijab Kabul, Angel Lelga Beri Penjelasan

Kompas.com - 10/02/2018, 20:07 WIB
Ira Gita Natalia Sembiring,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pasangan artis Vicky Prasetyo dan Angel Lelga memberikan penjelasan terkait penggunaan nama panggung mereka saat Vicky mengucapkan ijab kabul di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat, Jumat (9/2/2018).

Hal itu dijelaskan dalam jumpa pers resepsi pernikahan mereka di Ancol Beach City, Jakarta Utara, Sabtu (10/2/2018).

"Nama saya kan panjang banget. Angel Lelga Lely Angraeni, jadi dipangilnya Angel Lelga. Kalau digabungin kan namanya semuanya panjang, jadi pakai nama Angel Lelga. Alhamdulillah enggak masalah," kata Angel.

Baca juga : Vicky Prasetyo Ucapkan Ijab Kabul dengan Suara Lantang

Vicky juga menjelaskan bahwa ia telah berganti nama menjadi Vicky Prasetyo setelah sebelumnya bernama Hendriyanto.

"Benar nama saya Hendriyanto, tapi nama saya berubah menjadi Vicky Prasetyo karena putusan pengadilan negeri atas perubahan nama, keputasannya juga dilampirkan," ujar Vicky.

Viki menegaskan, tak ada masalah dengan penggunaan nama saat akad nikah mereka berlangsung Jumat kemarin.

"Kami kan pernikahannya terdaftar di administrasi normatif KUA Sawah Besar, Jakarta Pusat, otomatis nanya lembaga pemerintah dengan baik," kata Vicky.

"Jadi apa yang kami akad kemarin insya Allah itu nama kami yang disahkan secara agama dan Allah SWT," sambungnya.

Baca juga : Awalnya Eko Patrio Sudah Ragu 300 Persen kepada Vicky Prasetyo

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau